Dampak PPKM Darurat di Jombang, Sepi Penumpang Tukang Becak Merana, Sering “Ngeblong”

Tukang becak di Jombang terkena dampak PPKM Darurat. KabarJombang.com/Diana Kusuma/
Tukang becak di Jombang terkena dampak PPKM Darurat. KabarJombang.com/Diana Kusuma/
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat di Kabupaten Jombang, memunculkan proyeksi dampak ke ekonomi yang berbeda-beda dari berbagai pihak.

Salah satunya tukang becak yang paling terkena imbas dari PPKM Darurat. Mereka sering tidak mendapatkan penumpang alias “ngeblong” pulang dengan tangan hampa.

Baca Juga

Hal tersebut diungkapkan salah satu tukang becak, M (70) warga Denanyar. Menurutnya sebelum diberlakukan PPKM Darurat kondisi penumpang becak sudah sepi semenjak virus Covid-19 mewabah.

“Sebelum PPKM Darurat penumpang sudah sepi, sekarang jalan ditutup ya tambah sepi sering pulang dengan tangan kosong, ngeblong,” tuturnya pada KabarJombang.com, Selasa (13/7/2021).

Semenjak diberlakukan PPKM Darurat menurut M, imbasnya juga dirasakan pedagang yang berada disekitarya.

“Tidak hanya kita, itu penjual nasi pecel sampai jam segini juga sepi, biasanya ada yang lewat terus beli makan di tempat. Penjual kopi ya gitu yang beli cuma tukang becak saja, kenyataannya seperti itu” tandas dia.

Nasib yang sama juga dirasakan tukang becak lain, S (50) warga Desa Sumbermulyo, yang juga sering tidak membawa penumpang. Sehingga ia pulang dengan tangan hampa.

“Sering ngeblongnya, sama dengan S becaknya malah bukan bentor, sampai kadang kasihan ada penumpang saya kasihkan. Sehari bisa ada penumpang satu saja sudah bagus, biasanya ada penumpang anak sekolah, orang-orang ke kampung-kampung,” ungkap M.

Dengan keadaan seperti itu, M berharap agar kondisi ekonomi masyarakat bisa terjaga di tengah situasi pandemi covid-19 dengan aturan PPKM Darurat yang akan diberlakukan hingga 20 Juli 2021 mendatang.

“Pengennya ya semua diberikan kelancaran, ekonomi masyarakan terjamin, kondisi sepi gini ini kenyataannya,” kata M memungkasi.

Iklan Bank Jombang 2024

TIMELINE BERITA

Berita Terkait