Stimulus Rp 500 Ribu dan Beras 15 Kilogram Bagi Penerima Sembako dan PKH di Jombang

M Saleh Kepala Dinsos Jombang
Kepala Dinas Sosial Jombang, M Saleh.
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Pemerintah terus menggelontor bantuan stimulus untuk memperkuat ekonomi masyarakat selama masa pandemi Covid-19. Salah satunya adalah bantuan langsung tunai (BLT) bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BPNT atau program sembako (Bantuan Pangan Non Tunai), Senin (31/8/2020).

Bantuan tersebut berupa uang tunai sebesar Rp 500 ribu. Stimulus tersebut akan disalurkan satu kali pencairan kepada setiap KPM. Di beberapa daerah, bantuan tersebut sudah dinikmati oleh penerimanya. Bagaimana dengan Kabupaten Jombang ?

Baca Juga

Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Jombang, M Saleh mengungkapkan, sejauh ini pihaknya masih menunggu petunjuk lebih lanjut dari Pemerintah Pusat. Meski demikian, dia memastikan dalam waktu dekat Bansos Rp 500 ribu ini, akan segera cair.

“Pencairannya belum ada instruksi, menunggu, tapi ini existing jadi jelas cair, program besar pemerintah dalam rangka penguatan pemulihan ekonomi, mulai dari menggerakan UMKM, penguatan di KPM agar punya tambahan penghasilan untuk belanja kebutuhan pokok. September ini mungkin, kami masih menunggu edaran (SE),” jelasnya.

Selain BLT, warga yang tercatat sebagai penerima Program Keluarga Harapan (PKH) juga bakal menerima bantuan. Bukan uang tunai, namun mereka akan menerima bantuan berupa beras sebanyak 15 kilogram yang akan cair selama 3 kali selama tiga bulan berturut-turut.

Menurut Saleh, Bansos beras bagi KPM PKH akan disalurkan langsung kepada para penerima manfaat melalui Bulog. “Yang bansos Rp 500 ribu melalui Agen e-Warung yang sudah mempunyai EDC syarat bertunai,” tandasnya.

Sementara berdasarkan catatan Dinsos Jombang, jumlah KPM PKH mencapai 49 ribu KK (Kepala Keluarga), sedangkan untuk program sembako (BPNT) sebanyak 62 ribu keluarga.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait