JOMBANG, KabarJombang.com – Bingung daging kambing dimasak apa? Coba buat tongseng kambing empuk dan praktis.
Satu resep tongseng kambing bisa untuk lima porsi dengan jumlah daging setengah kilogram.
Masukkan sayur di akhir pemasakan tongseng kambing agar tekstur dan warnanya masih bagus ketika dimakan.
Simak resep tongseng kambing berikut ini.
Resep tongseng kambing
Bahan:
- 500 gr daging kambing
- 100 gr kol, potong kasar
- 1 batang serai, memarkan
- 1 cm lengkuas, memarkan
- 4 lembar daun jeruk, remas-remas
- 3 buah cengkih
- 500 ml air
- 250 ml santan encer
- 1/2 sdt merica
- 2 sdm kecap manis
- 1 buah tomat, belah 2
- 10 buah cabai rawit merah, iris-iris
- 1 sdm gula pasir
- Garam secukupnya
- 2 sdm minyak sayur untuk menumis
- Bawang goreng untuk taburan
Bumbu yang dihaluskan:
- 4 siung bawang putih
- 4 buah bawang merah
- 3 butir kemiri
- 1 sdt ketumbar
- 1/2 sdt jinten
- 1 cm kunyit
Cara membuat tongseng kambing
- Tumis bumbu halus hingga layu.
- Masukkan serai, lengkuas, daun jeruk, dan cengkih. Aduk hingga harum.
- Masukkan daging kambing, aduk hingga berubah warna.
- Tambahkan air, merica, dan cabai rawit. Didihkan hingga empuk dengan api sedang.
- Tambahkan santan, kecap manis, garam, kol, dan tomat. Didihkan dan aduk hingg kol layu.
- Angkat dan sajikan bersama taburan bawang goreng. Selamat mencoba dan menikmati hasil olahan Anda.