Sempat Sembunyi di Kamar Mandi, Puluhan Pelajar Bolos Diamankan Satpol PP

Puluhan pelajar dari beberapa sekolah berhasil diamankan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Jombang, Selasa (7/2/2017). (FOTO: AAN)
  • Whatsapp

KABARJOMBANG.COM – Puluhan pelajar dari beberapa sekolah berhasil diamankan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Jombang. Meski sempat kejar-kejaran dengan petugas, pelajar yang kedapatan bolos akhirnya berhasil diamankan di Kantor Satpol PP yang berlokasi di Jalan Kusuma Bangsa, Desa Kepatihan Kecamatan/Kabupaten Jombang, Selasa (7/2/2017).

Dari razia tersebut petugas berhasil mengamankan pelajar 10 pelajar yang berasal dari tiga sekolah yang berada di Kecamatan Jombang, diantaranya ZA (16), AG (18), HW (15) AS (16). Serta MB (16), FC (18), DS (18) RK (18) HS (17) HA (17).

Baca Juga

“Kesepuluh siswa tersebut berasal dari beberapa sekolah, SMK 10 Nopember Jombang, SMK Negeri 3 Jombang dan SMK Sultan Agung,” Ujar Wiko Fernandes Dias, Kabid Penegakan dan Perundangan Daerah Satpol PP Jombang.

Wiko menjelaskan, razia tersebut dilakukan pihaknya setelah mendapatkan informasi bahwa di lokasi razia, yakni di Jalan Gubernur Suryo Desa Sengon Kecamatan Jombang, kerap dijadikan tempat bolos para siswa. “Dari laporan itu, kita melakukan kegiatan razia. Dan hasilnya berhasil mengamankan puluhan siswa yang bolos sekolah,” terangnya.

Dia melanjutkan, aksi razia kali ini memang diwarnai kejar-kejaran dengan petugas. Pasalnya, siswa yang kedapatan sedang asyik nongkrong di warung itu melarikan diri ke dalam rumah warga. Tak mau lolos begitu saja, petugas mengejar pelajar yang bersembunyi di salah satu kamar mandi milik warga.

“Dalam kamar tersebut, kita mengamankan 10 pelajar tersebut. Selain itu, akibat kejar-kejaran, pelajar hampir menghancurkan warung yang menjadi tempatnya nongkrong. Sebab, pelajar yang berlari menginjak-injak barang-barang yang ada di warung. Namun itu sudah kita komunikasikan dengan pemilik warung dan juga orang tua para pelajar,” ujar Wiko.

Untuk memberikan sanksi kepada pelajar yang masih nekad bolos sekolah, pihaknya memanggil pihak sekolah dan juga orang tua pelajar yang tertangkap. “Disitu kita akan berikan bimbingan dan juga pernyataan tidak akan mengulangi perbuatannya kembali,” pungkasnya. (aan)

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait