Musim Haji Tiba, Puluhan ASN Kabupaten Jombang Ajukan Cuti

foto : Jamaah Haji Kabupaten Jombang. (Jombangkab)
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Musim haji tahun 2023 tiba, puluhan Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Jombang turut ambil bagian.

Total, sampai hari ini, ada 73 ASN yang akan berangkat ke tanah suci. Hal tersebut secara otomatis, membuat puluhan ASN akan mengambil cuti.

Baca Juga

Sekertaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Jombang, Agus Purnomo, saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon menyebut, puluhan ASN yang berangkat haji akan mengajukan cuti.

“Hari ini, konfirmasi dari Badan Kepegawaian & Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKSDM), ada 73 ASN yang mengambil cuti haji,” ucapnya, Rabu (14/6/2023).

Lebih lanjut, kata Agus, puluhan ASN tersebut berasal dari berbagai instansi di ruang lingkup Pemkab Jombang. Lebih lanjut, untuk perizinan para ASN tersebut sudah memenuhi syarat.

“Sudah sesuai syarat dengan sesuai ketentuan perizinan cuti ibadah haji,” ungkapnya.

Sementara itu, untuk waktu cuti yang diberikan juga sesuai dengan ketentuan syarat ibadah haji yakni 40 hari.

“Terkait izin memang semua sesuai dengan kebutuhan dan kepentingan ibadah haji yakni selama 40 hari,” pungkasnya.

Sebagai info, calon jamaah haji Kabupaten Jombang dijadwalkan akan berangkat pada tanggal 20 Juni 2023 mendatang dan dibagi menjadi tiga kloter.

Dari tiga kloter tersebut akan berangkat pada hari yang sama, namun berbeda jam. Kloter 77 dijadwalkan masuk Asrama Haji Sukolilo Surabaya pukul 16.00, kloter 78 masuk pukul 17.00 dan kloter 79 masuk pukul 19.00 WIB.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait