Akhir Pekan Bersantai di Rumah dengan Membuat Es Pisang Ijo

Akhir Pekan Bersantai di Rumah dengan Membuat Es Pisang Ijo
Es pisang ijo
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Mengisi kegiatan di akhir pekan dapat dilakukan bersama keluarga, salah satu caranya bersantai dengan ditemani es pisang ijo yang dapat dibuat sendiri di rumah.

Berikut resep yang bisa dipraktikkan di rumah saat akhir pekan untuk menemani waktu santai bersama keluarga.

Baca Juga

Bahan-bahan

– Bahan Pisang Ijo :
10 Buah Pisang Kepok/Pisang Tanduk/Pisang Nangka
600 ml Air
150 Gram Tepung Beras
150 Gram Tepung Terigu
60 Gram Gula Pasir
65 ml Santan Kental Instan
1/2 Sdt Garam
Secukupnya Pasta Pandan

– Bahan Bubur Sumsum :
750 ml Air
100 Gram Tepung Beras
65 ml Santan Kental Instan
1/2 Sdt Garam
2 Lembar Daun Pandan

– Bahan Saus Santan :
65 ml Santan Kental Instan
500 ml Air
2 Lembar Daun Pandan
2 Sdm Tepung Maizena
1/2 Sdt Garam

– Bahan Pelengkap :
Secukupnya sirup DHT pisang ambon/cocopandan
Secukupnya susu kental manis

Cara membuat es pisang ijo

Kukus Pisang Dengan Kulitnya selama 15 menit, kemudian angkat dan dinginkan. Campur didalam wadah tepung terigu,tepung beras,gula pasir,garam,santan kental dan air.

Aduk Merata,lalu beri pasta pandan secukupnya. Saring adonan kulit agar terpisah dari gerindil.Lalu masak dengan api kecil hingga matang. Selama proses pemasakan harus terus diaduk ya.

Siapkan plastik,olesi tipis dengan minyak sayur. Lalu ambil adonan kulit sekitar 1-2 sdm, pipihkan. Beri 1 buah pisang,lalu tutup semua permukaan pisang dengan adonan kulit. Lakukan hingga habis, kukus dengan api sedang cenderung kecil selama 20 menit.

Jika takut menempel, kalian bisa bungkus terlebih dahulu dengan daun pisang.Angkat Dinginkan.

Membuat Bubur Sumsum :

Masukan semua bahan bubur sumsum kedalam panci aduk rata. Lalu masak dengan api kecil hingga matang (harus terus diaduk selama proses masak). Cirinya sudah matang mengental dan banyak letupan. Kemudian angkat dan dinginkan.

Membuat Saus Santan :
Masukan semua bahan saus santan kedalam panci, lalu masak dengan api sedang hingga mendidih, kemudian angkat dan dinginkan.

Jika semua bahan sudah dingin, siap untuk penyajian. Potong pisang ijo ssuai selera. Siapkan mangkuk saji, tuang es batu/es serut secukupnya.

Lalu beri bubur sumsum secukupnya, tata pisang ijo di atas bubur sumsum. Tambahkan saus santan di atas es.

Kemudian beri sirup cocopandan secukupnya dan susu kental manis secukupnya. Es pisang ijo siap dinikmati.

Sumber : cookpad.com

Caption : ilustrasi sajian es pisang ijo

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait