TEMBELANG, KabarJombang.com – Masakan tongseng kambing, biasanya banyak ditemukan di Solo Jawa Tengah dan Yogyakarta. Namun kini, penganan sejenis gulai dengan bumbu yang lebih “nendang” ini sudah ada di Jombang, tepatnya, di pinggir Jalan Raya Desa Mojokrapak, Kecamatan Tembelang.
Pemilik warungnya, yakni Tumiyem (55). Ia membuka warung dengan menu tongseng dan olahan daging kambing seperti sate, karena di sekitar desanya tidak ada yang menjual. Tongseng olahannya ini, kini menjadi menu andalan yang paling banyak diminati pengunjung.
Saidah (24) seorang pengunjung warung mengatakan, menjadi langganan baru masakan Tongseng di warung Tamiyem. Ia mengaku sudah tiga kali menyantap menu tongseng.
“Saya sudah tiga kali makan tongseng kambing di sini. Tongseng di Jombang kan jarang ada, dan baru tahu kalau di sini ada. Ya saya coba kok cocok, ya akhirnya sampai balik tiga kali,” tutur Saidah, warga Kesamben pada KabarJombang.com, Sabtu (9/1/2021).
Saidah menuturkan, tongseng dan sate kambing di warung ini, selain harganya sesuai dengan rasa, daging kambingnya empuk. Juga bau kambing sudah tidak tercium saat dimakan.
“Menurut saya harganya sesuai dengan rasanya, rempahnya sedap. Menurut saya recommended deh. Sama yang beda itu, sudah nggak ada bau kambingnya lagi, jadi tidak menggangu. Bumbu sate dan tambahan item lain itu beda dari yang lain,” ungkapnya.
Tumiyem yang ahli mengolah masakan kambing ini, ternyata berasal dari Solo. Ia membuka warungnya ini baru berjalan dua bulan, dibantu anaknya yang baru lulus kuliah.
“Kalau saya asli Solo dan resep juga dari sana. Dulu jualannya jamu gendong tapi sudah lama gak jualan, terus anak saya pengen jualan tongseng. Belajaranya dari Pak Lek-nya yang juga jualan dan saya dukung, Alhamdulillah kok ramai,” katanya.
Mengenai aroma khas kambing yang tak lagi tercium saat dimakan, ia mengaku memang mempunyai cara tersendiri saat mengolah agar bau kambing tidak keluar saat dimakan.
“Memang saya tonjolkan begitu, bagaimana caranya agar saat dimakan nggak bau kambing. Ada cara yang harus saya lakukan untuk itu, dan itu terpenting menurut saya,” jawabnya.
Selain menu tongseng kambing, di warung ini juga ada beberapa menu lain yang bisa menjadi pilihan para pecinta kuliner, dengan harga mulai Rp 17 ribu. Untuk peminatnya pun, menurut Tumiyem, sudah hampir warga di Jombang datang ke warung miliknya.
“Banyak yang sudah ke sini, kayaknya beberapa orang di daerah Jombang sudah ke sini, dan kalau ke sini pasti ramai-ramai, ya rombongan gitu,” tutupnya.