Nikmat dan Segarnya Tante Eskrim Rasa Resto di Jalan Adityawarman Jombang

Seporsi tante es krim. (Diana KN).
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com- Kuliner bubur yang tergolong baru di Jombang, adalah Tante Eskrim (bubur ketan item eskrim). Tante Eskrim ini membuat lidah anda menikmati segar dan mantapnya cita rasa bak kuliner resto.

Tante eskrim yang menggugah selera ini dijual melalui kedai kecil di Jalan Adityawarman nomor 31 Jombang.

Baca Juga

Kedai ‘Mas Bubur’ milik suami istri pecinta bubur ini menyajikan kuliner yang inovatif. Memadukan cita rasa lokal yaitu ketan hitam dengan segar dan manisnya eskrim yang identik dengan luar negeri.

Sang istri, Nia (30) mengisahkan, ide tersebut berawal dari keinginan mereka berbisnis dari kesukaan sang suami merasakan bubur yang selama ini dicoba dengan cita rasa yang berbeda pada umumnya.

“Awalnya kan suami pecinta bubur, udah nyoba bubur kemana-mana jadi tahu persis rasa bubur yang enak. Berangkat dari sana, karena ingin berbisnis mencoba mencari rasa bubur dan varian yang berbeda dari umumnya muncul tante eskrim dan burjo camer (bubur kacang ijo kacang merah),”tuturnya pada KabarJombang.com Minggu (4/7/2021).

Racikan tante eskrim dari perpaduan bubur ketan hitam lengkap dengan santan kental ditambah eskrim. Serta topping oreo membuat sajian bubur lebih istimewa. Dengan citarasa yang berbeda cukup merogoh kocek Rp 8 ribu per porsinya.

“Memang niat kami pengen yang beda, dan ini belum ada di Jombang. Dan bubur kadang anak kecil kurang suka dengan adanya eskrim didalamnya menjadi daya tarik sendiri untuk mereka,”jelasnya.

Kedai miliknya setiap hari buka mulai pukul 09.00 WIB hingga 16.00 WIB. Tapi tidak menutup kemungkinan sebelum jam tersebut sudah habis. Selain pembeli bisa mendatangi kedai, di masa pandemi Covid-19 ‘Mas Bubur’ juga melayani delivery order dengan minimal pembelian 5 porsi. Bebas ongkir jika di area kota Jombang.

Sementara itu salah satu pembeli, Wulan (24) warga asli Mojokerto, mengaku penasaran dengan bubur yang terdapat eskrim dalamnya. Lantas membuatnya berhenti untuk membeli.

“Baru pertama kali beli, tadi pas lewat kok penasaran ada bubur didalamnya pakai eskrim dan berhenti untuk mencobanya,”tutupnya.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait