BARENG, KabarJombang.com – Belakangan ini banyak daerah di Kabupaten Jombang menggelar lomba sambit layangan. Karuan saja, heran semakin hari banyak warga yang hobi bermain layang-layang untuk mengisi waktu luang.
Di Dusun Kupang, Desa Tebel, Kecamatan Bareng, Jumat (18/9/2020) menggelar lomba sambit layangan sampai Minggu (20/9/2020) mendatang. Kegiatan ini diprakarsai Waroeng Tandjoeng Dhahar, dibantu Karang Taruna setempat.
Hermawan sebagai penyelenggara mengatakan, kegiatan sambit layangan dalam rangka anniversary wisata kuliner Tandjoeng Dhahar Bareng, karena tidak ada kegiatan desa.
“Sebenarnya ini untuk uri-uri budaya Jawa, mengingat masa lalu. Setelah musim panen dulu kan kita lari-lari main layangan di sawah,”ungkap Hermawan, kepada KabarJombang.com Jumat (18/9/2020).
Dikatakan Herman, puncak acara pada Minggu, dengan menampilkan layangan hias dan layangan daun sebagai hasil kebudayaan Majapahit, sekaligus menceritakan sejarah layangan.
Sedangkan untuk gelaran Jumat (18/9/2020) peserta lomba tak hanya dari Jombang. Namun diikuti peserta dari Kabupaten tetangga seperti Trenggalek, Kediri, Mojokerto, dan Sidoarjo.
Lomba sambit layangan ini diikuti sebanyak 280 peserta. “Karena masih pandemi, kegiatan ini tetap mematuhi protokol kesehatan, semua peserta, pengunjung wajib pakai masker. Tidak bawa masker dilarang masuk,” ungkap Heri Kepala Dusun Kupang.
Tak hanya itu, kegiatan ini juga bekerjasama dengan instansi terkait. Diantaranya pihak keamanan mulai dari Linmas, Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan juga pihak PLN.
“Kami berharap, kedepannya sambit layangan sebagai agenda tahunan,” pungkasnya.