Lima Anggota Baru KPU Jombang 2024-2029 Terpilih, Petahana hingga Mantan Ketua Bawaslu

Kantor KPU Jombang. (Anggit).
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Beberapa nama baru terpilih menjadi anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jombang periode 2024-2029.

Lima komisioner baru KPU Jombang periode 2024-2029 ini tertuang dalam surat KPU RI nomor 70/SDM.12-Pu/04/2024 tentang calon anggota KPU Kabupaten dan Kota terpilih di 36 Kabupaten maupun Kota di Jawa Timur.

Baca Juga

Dari lima orang terpilih, tiga orang bisa dibilang wajah baru. Sementara dua orang merupakan petahana. Tiga orang tersebut yakni Ahmad Udi Masjkur mantan Ketua Bawaslu Jombang periode 2018-2023.

Lalu ada nama Agus Setyo Anggoro dan Danang Subandono. Sementara untuk petahana diisi oleh Ayatullah Khumaini, dan Nuriadi. Lima komisioner ini terpilih setelah melewati beberapa fase hingga sampai di titik penetapan.

Sebelumnya, ada empat calon petahana yang masuk dalam 20 besar dan dinyatakan lolos seleksi tertulis dan tes psikologi komisioner KPU Jombang periode 2024-2029.

Empat nama tersebut As’ad Choirudin, Ayatulloh Khumaini, Nuriadi, serta Rita Darmawati. Namun, seiring berjalannya waktu, hanya dua nama petahana yang terpilih, sedangkan As’ad Choirudin dan Rita Darmawati tersingkir.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait