JOMBANG, KabarJombang.com – Wakil Presiden RI, KH Ma’ruf Amin dijadwalkan akan mengunjungi beberapa tempat di Kabupaten Jombang pada hari ini, Rabu (15/03/2023).
Pertama, Wapres akan mengunjungi Ponpes Hamalatul Qur’an Putri 1 Jogoroto Jombang Jl. Pesantren No.1 Desa Jarak Kulon Kec. Jogoroto Jombang dengan menggunakan kendaraan darat. Di pesantren tersebut, Wapres menghadiri acara Wisuda Hafidhoh ke-5 PP, Hamalatul Qur’an Putri 1.
Setelah itu, Wakil Presiden RI beserta rombongan menuju Pendopo Bupati Jombang untuk beristirahat. Kemudian, rombongan Wapres dijadwalkan menuju SMA Trensains Tebuireng, Jl. Jombang No. KM.19, Kec. Ngoro, Kab. Jombang. Di tempat tersebut, Wapres menghadiri pembukaan acara Peluncuran Gerakan Wakaf Indonesia.
Yang terakhir, Wapres akan mengunjungi Institut Agama Islam Bani Fattah (IAIBAFA) Tambakberas, Jombang. Di tempat tersebut, Wapres akan memberikan Orasi Ilmiah pada Wisuda ke IX IAIBAFA Tahun Akademik 2022-2023.
Setelah itu, Wakil Presiden RI beserta rombongan kembali ke surabaya menuju Hotel Vasa Jl. Mayjen HR. Muhammad No.1, Kel Putat Gede, Kec. Sukomanunggal, Kota Surabaya.