Selama Lebaran, 158.535 Kendaraan Melintas Tol Kertosono – Surabaya

Gerbang tol Jombang. (FOTO: AAN)
  • Whatsapp

KABARJOMBANG.COM – Selama arus mudik dan balik pada Idul Fitri 2017, kendaraan yang melintas di Tol Kertosono – Surabaya mencapai 158.535 kendaraan.

Data tersebut mengalami peningkatan hingga 58 persen dari target yang ditentukan PT MHI, selaku pemilik hak konsesi tol jalan Tol Kertosono – Surabaya.

Baca Juga

Supervisor Gerbang Tol Astra Infra Toll Road Jombang – Mojokerto, Achmad Rifan Tsamany mengatakan, data volume kendaraan tersebut tercatat saat kendaraan masuk dan keluar dari pintu gerbang tol Kertosono – Surabaya.

“Data tersebut terhitung dari tanggal 16 Juni hingga tanggal 1 Juli, selama arus mudik dan arus balik lebaran,” katanya, Senin (3/7/2017).

Puncak peningkatan volume kendaraan terjadi pada tanggal 26 Juni 2017, dimana pengguna kendaraan pada H plus 1 (H+1) mencapai 21.139 kendaraan yang keluar masuk pintu gerbang Tol Kertosono – Surabaya. “Memang ada kenaikan volume kendaraan pada tanggal tersebut,” sambungnya.

Selain itu, dengan menggunakan jalan tol Kertosono – Surabaya, pengguna kendaraan bisa menempuh waktu lebih cepat dari waktu tempuh dengan menggunakan jalan nasional. Pasalnya, saat melintas di jalan tol Kertosono – Surabaya, pengguna kendaraan bisa sampai tujuan 45 hingga 75 menit.

“Padahal saat menggunakan jalur biasanya, jarak tempuh Kertosono – Surabaya, mencapai 2 jam lebih, sehingga bisa menghemat waktu,” pungkasnya. (aan/kj)

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait