Kecelakaan Dua Motor di Ploso Jombang, 1 Orang Meninggal di Lokasi

Caption : Polisi saat lakukan olah TKP kecelakaan di Jalan Raya Bawangan, Ploso, Jombang./Diana Kusuma/
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Nasib nahas dialami oleh Sumadi (53) warga Desa Kedungdowo, Kecamatan Ploso, Kabupaten Jombang. Ia tewas di lokasi usai motor scoopy yang dikendarainya terlibat adu moncong dengan sepeda motor honda Fit tanpa TNKB dari arah berlawanan, yang dikemudikan M Reza (17) warga Kabupaten Lamongan.

Kejadian kecelakaan tersebut terjadi pada Selasa (31/5/2022) di Jalan Raya Bawangan, Kecamatan Ploso, Jombang. Hal itu bermula saat salah satu pengemudi diduga kurang menguasai lalu lintas di depannya.

Baca Juga

“Semula korban Sumadi berjalan dari arah utara ke selatan kurang memperhatikan arus lalu lintas di depannya dan terlalu ke kanan, sehingga  tertabrak  kendaraan sepeda motor lain tanpa TNKB yang dikendarai saudara Reza berlawanan arah, dan terjadilah laka lantas,” ungkap Kanit Laka Satlantas Polres Jombang, Iptu Emilda pada Selasa (31/5/2022).

Akibat kejadian tersebut, selain sepeda motor mengalami kerusakan akibat hantaman, satu korban dinyatakan tewas dan tiga lainnya menderita luka.

“Satu orang meninggal, satu orang atas nama Reza dirawat di RSUD Ploso. Penumpang lainnya bisa rawat jalan,” jelasnya.

Pihak Unit Laka Satlantas Polres Jombang kini tengah mendalami kejadian kecelakaan tersebut dan telah mengamankan barang bukti kendaraan.

“Sepeda motor yang terlibat kecelakaan kita sudah amankan di kantor unit laka. Selanjutnya akan kami lanjutkan pada proses berikutnya,” pungkas Emilda.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait