,

Diduga Depresi, Pria Asal Sumobito Jombang Akhiri Hidup dengan Bunuh Diri di Sungai

Caption : warga saat menunjukkan, titik lokasi korban yang diduga bunuh diri di Sungai Tenggor, Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang, Kamis (30/12/2021) KabarJombang.com /Fa'iz/
  • Whatsapp

SUMOBITO, KabarJombang.com – Warga Desa Menturo, Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang digegerkan dengan peristiwa hilangnya seorang pria bernama Caca Kurniawan (27) di Kali Tenggor Desa setempat.

Menurut salah satu warga, Diantono mengatakan, penyebab dari insiden tersebut diduga korban mengalami depresi. Sampai saat ini masih belum diketahui pasti perihal depresi yang dialami korban tersebut.

“Sebelumnya memang korban ini pernah mendaftar ingin jadi polisi, tapi tidak lolos. Dari rumah pamannya yang bertempat di Watu Dakon, Kesamben, korban jalan kaki ke sungai dan menceburkan diri,” ujarnya kepada KabarJombang.com, Kamis (30/12/2021).

Lanjut Diantono, kejadian ini terjadi pada Rabu (30/12/2021) sekiranya waktu menjelang Maghrib. Korban dipantau langsung selama berjalan kaki oleh seorang paman dan misanannya.

“Namanya depresi ya, ya katanya seperti ada (makhluk gaib) yang mengarahkan korban untuk melakukan ini. Karena jalan yang disusuri bukan jalan raya, tapi melewati sawah-sawah ini. Hingga menuju ke sungai dan tenggelam di sana,” jelasnya saat ditemui di lokasi kejadian.

Mengetahui itu, seseorang yang mengikuti jejak korban langsung menuju ke arah korban dimana ketika terdengar mengatakan tuhan ‘Ya Allah’. Nahas tak diduga, korban dikabarkan tidak bisa diselamatkan dikarenakan sudah tenggelam.

“Kemudian malam-malamnya langsung melaporkan, dan pada pagi hari ini dilakukan pencarian dari petugas gabungan dari BPBD bersama relawan dan TNI/Polri,” pungkasnya.

Sementara itu, dikonfirmasi awak media ke pihak kepolisian dari Polsek Sumobito, Kapolsek Sumobito, AKP Miftahul Amin membenarkan adanya orang hilang di kali Tenggor, Kecamatan Sumobito. Korban diduga mengalami depresi dan lari ke sungai.

AKP Amin masih belum bisa memastikan hilangnya korban di sungai akibat tenggelam di sungai atau bersembunyi dari Pakdenya. Saat ini, masih dalam penyelidikan dan pencarian korban.

“Kita belum bisa memastikan korban hilang kara tenggelam atau faktor lain,” jelas Kapolsek.

 

Iklan Bank Jombang 2024

TIMELINE BERITA

  • Whatsapp

Berita Terkait