Rahasia Agar Nasi Tahan Hingga 3 Hari di Rice Cooker, Caranya Cukup Mudah

Ilustrasi masak nasi di rice cooker.
Ilustrasi masak nasi di rice cooker.
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Nasi merupakan makanan yang wajib hadir disaat warga Jombang akan mengisi perut laparnya dengan ditambahkan lauk pauk, bagi sebagian orang arti makan adalah nasi.

Mayoritas masyarakat saat ini dalam memasak nasi menggunakan rice cooker, memasak nasi dengan cara cepat matang dengan hanya memasukkan beras yang telah dicuci bersih dan ditambahkan air menggunakan tenaga listrik.

Baca Juga

Namun siapa sangka bahwa memasak nasi dengan ricecooker terkadang membuat nasi kurang tahan lama hingga menimbulkan bau nasi yang tidak sedap.

Untuk itu, berikut ini ada cara atau tips memasak nasi agar awet hingga 3 hari dengan menggunakan rice cooker.

Bahan-bahan

– Beras 1 kg
– Lemon warna kuning 1/4
– Garam
– Minyak kelapa

Cara memasaknya

– Pertama, bersihkan beras di dalam wadah rice cooker dengan air 2-3 kali bilas

– Buang air hingga tidak tersisa air di beras

– Masukkan ke dalam rice cooker dan ratakan beras untuk mengetahui ukuran air

– Potong lemon tipis-tipi dan ambil airnya dengan cara disaring

– Campurkan 2-3 sendok minyak kelapa dengan air lemon

– Siramkan ke beras yang sudah ada di rice cooker

– Kemudian masukkan air panas (mendidih) ke beras secukupnya atau setara tinggi 2 jari dari beras

– Masukkan garam setengah sendok teh

– Aduk-aduk beras hingga merata bahan-bahan tadi

– Tutup rice cooker dan beras siap dimasak.

Demikian cara agar nasi bertahan hingga tiga hari. Kelebihan lainnya nasi akan wangi dan pulen setelah matang.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait