JOMBANG, KabarJombang.com- Menjaga kebersihan ditengah pandemi Covid-19 adalah prioritas utama yang harus dilakukan. Sebagaiamana pasukan kuning (tim kebersihan) Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Jombang, selalu membuat bersih lingkungan kota Jombang.
Dalam melaksanakan tugas sebagai kebersihan tersebut, pasukan kuning tak akan pernah tidak menerapkan 3M khususnya dalam penggunaan masker.
Salah seorang pasukan kuning, M. Sifa mengatakan, dalam menjalankan tugasnya, ia bersama temannya yang lain menerapkan prokes 3M. Yakni wajib Memakai masker, Mencuci tanga serta Menjaga jarak.
“Dalam bertugas ya semua petugas kebersihan wajib memakai masker, mencuci tangan seta menjaga jarak, sebagai upaya dalam menjaga kesehatan dan terhindar dari virus Corona,” ujar Sifa kepada KabarJombang.com, Kamis (8/10/2020).
Sebagai bentuk upaya dan penegasan dari pihak Dinas tersebut, Sifa mengatakan akan mendapat teguran dari pihak atasan jika prokes tidak dilaksanakan.
“Selama bekerja kita juga disediakan slontong tangan agar tangan tidak langsung terkontaminasi dengan sampah atau kotoran,” katanya.
Sementara itu, area kegiatan pembersihan yang dilakukan tidak menentu dan sesuai dengan komando dari atasan. Untuk hari ini ia bersama dua temannya bertugas membersihkan area yang ada di Jalan Gubenur Suryo, Alun-alun, Jalan Cak Durasim dan Jalan Kartini.
Sifa berharap agar masyarakat Jombang tidak membuang sampah sembarangan. Intinya buang sampah pada tempatnya. Agar lingkungan Kabupaten Jombang ini tetap bersih dan nyaman.
“Sebagai salah satu upaya dalam mengendalikan virus Corona. Dan tetap wajib menggunakan masker, mencuci tangan serta menjaga jarak, setiap selesai melakukan kegiatan,” tandasnya.
-
1 Oktober 2020, 10:34
Pasien Covid-19 di Aparma Unipdu Jombang, Dianggap Santri
-
1 Oktober 2020, 16:24
Masuk Kantor Setda Pemkab Jombang Tak Patuhi Prokes, Siap-siap Disanksi
-
1 Oktober 2020, 17:52
Kesadaran 3M Masyarakat di Pasar Perlu Ditingkatkan
-
2 Oktober 2020, 7:48
Kesadaran Pakai Masker Tinggi, Masyarakat Jombang Harus Patuhi Protokol Kesehatan
-
2 Oktober 2020, 10:48
Tangkal Covid-19, Kantor Pos Jombang Tak Beri Layanan Bagi Pelanggar Prokes
-
2 Oktober 2020, 16:58
Peringati Hari Batik Sedunia, Tetap Kreatif dan Patuhi Prokes
-
2 Oktober 2020, 17:17
Dua Minggu Operasi Justisi di Jombang, Jumlah Pelanggar Prokes Menurun
-
2 Oktober 2020, 20:51
Ini Ketentuan Perawatan Pasien Covid-19 yang Ditanggung Pemerintah
-
3 Oktober 2020, 15:31
Pandemi Covid-19, Pelantikan PAC Abpednas Ngusikan Berlakukan Prokes