Nikmati Menu Buka Puasa Sepuasnya, Harga Terjangkau di Zabo Coffe Jombang

Spot sajian all you can eat Zabo Coffe Jombang. (Diana KN).
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com- Bagi pemburu menu buka puasa di luar rumah silahkan coba menu all you can eat. Atau makan sepuasnya tanpa batas, edisi Ramadan di  Zabo Coffe Jombang. Hanya dengan membayar Rp 50 ribu per orang.

Pengelola  tempat makan atau kafe tersebut setiap bulan Ramadan selalu menyajikan pilihan banyak menu kepada pelanggannya. Bisa menikmati semua menu tanpa ada syarat atau batasan.

Baca Juga

“Program kami memang seperti itu, jadi pengunjung hanya membayar Rp 50 ribu sudah bisa sepuasnya makan apapun dari menu all you can eat yang sudah kami sediakan,” kata  Izza salah satu admin Zabo Coffe pada KabarJombang.com Selasa (20/4/2021).

Menurutnya, para pengunjung tidak perlu khawatir jika belum kenyang atau ingin menambah makanan yang masih tersedia tidak berbatas waktu. Karena pengunjung masih bisa menambah makanan.

“Banyak pilihan makanan kami, mulai dari dessert, buah, main course (menu utama), dan camilan lain serta asinan yang khusus kami buat saat Ramadan. Biasanya kami juga ada live musik kan jadi kalau masih di sini dan makanan masih ada mau nambah silahkan gak ada larangan,”jelasnya.

Menyajikan menu makanan Nusantara, pihaknya mengganti menunya setiap dua hari sekali untuk disajikan ke pengunjung yang akan menikmati buka puasa di Zabo Coffe di Jalan Urip Sumoharjo 67 Jombang.

Mulai dari olahan ayam, daging, ikan dan sayur telah dimasak dengan sedemikian rupa untuk memanjakan lidah pengunjungnya.

Salah satu pengunjung, Raclaudia (22) warga Tambakberas, Jombang, mengaku senang saat berbuka di Zabo karena menurutnya program tersebut sangat terjangkau.

“Jadi pilihan buka puasa yang tepat sih kalau saya, soalnya worth it juga. Hanya bayar Rp 50 ribu udah bisa makan sepuasnya disini dan bisa refill. Kalau belum  kenyang masih bisa nambah makanannya terus, apalagi makanan disini selalu enak-enak,”pungkasnya.

 

 

 

 

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait