KABARJOMBANG.COM – Sempat viral di media sosial (Medsos), polisi lalu lintas di Unit Brigade Mobil (BM) Satlantas Polres Jombang, akhirnya mendapatkan reward dari sang atasan, Sabtu (2/6/2018). Ini diberikan untuk memberikan dedikasi terhadap anggota yang sigap terhadap adanya situasi yang meresahkan masyarakat luas.
Brigadir Abdul Rohman. Ya, anggota polisi inilah yang mendapatkan penghargaan atas kecepatanya melakukan evakuasi saat menangkap jambret di Jalan Patimura, Kecamatan/Kabupaten Jombang, Jawa Timur, yang dihakimi warga saat tertangkap usai menjambret perhiasan seorang ibu-ibu pengguna sepeda motor.
“Iya, ini sebagai motivasi untuk anggota yang lain dan sebagai penghargaan atas prestasi anggota saat bertugas di lapangan,” ujar AKP Inggal Widya Perdana, Kasatlantas Polres Jombang.
Menurutnya, ada beberapa penghargaan yang diberikan bagi anggotanya di Unit Satlantas. Seperti penghargaan terhadap tindakan tegas tilang terbanyak kepada pelanggar lalu lintas di Kota Santri.
“Kepada anggota yang bertindak tegas dengan E-Tilang terbanyak, serta anggota yang berhasil mengamankan jambret yang dimassa warga,” jelasnya.
Mendapatkan penghargaan tersebut, Brigadir Abdul Rahman mengaku senang dan merasa terhormat atas apreasiasi pimpinannya di kepolisian. Dengan adanya hal tersebut, menurutnya bisa menjadi motivasi anggota untuk terus bekerja dengan profesional.
“Penghargaan diberikan saat mengevakuasi jambret dan pelaku pembunuhan seorang Satpam gudang beras. Terima kasih kepada pimpinan atas penghargaan tersebut,” katanya. (ari/kj)