Seru, Lomba Tangkap Lele dan Bebek di Kolam Berlumpur di Watudakon

Suasana lomba menangkap lele dan bebek di kolam berlumpur, di Dusun Rembukwangi, Desa Watudakon, Kecamatan Kesamben, Jombang.
  • Whatsapp

KESAMBEN, KabarJombang.com – Ada banyak cara memeriahkan HUT Kemerdekaan RI Ke 74. Seperti yang digelar warga Dusun Rembukwangi, Desa Watudakon, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Sabtu (31/8/2019).

Lomba tersebut tergolong unik dan tidak seperti lazimnya lomba yang biasa digelar di momen Agustusan. Mereka menggelar lomba menangkap bebek dan ikan lele. Tapi, bebek dan lele tersebut ditebar bebas pada kolam berlumpur.

Baca Juga

Pesertanya, tak hanya diikuti anak anak. Ibu-ibu pun tak mau hanya sekedar sebagai penonton. Mereka ikut mendaftarkan diri berpartisipasi dalam lomba ini.

Tak ayal, lomba tersebut mampu menghibur dengan membuat tertawa penonton, serta mampu menyedot ratusan pengunjung. Betapa tidak, setiap peserta lomba yang berpartisipasi, pasti basah kuyup dan berlepotan lumpur lantaran mengejar bebek atau lele. Siapa cepat menangkap, dialah yang terpilih menjadi pemenang.

Abi (10) peserta lomba mengejar bebek di dalam kolam lumpur, mengaku sangat senang dengan lomba tersebut, karena lomba yang digelar ini kali pertama di desanya.

“Ikut lomba menangkap bebek sama menangkap lele di dalam lumpur. Senang sekali, ini lomba yang belum pernah saya ikuti,” tuturnya dengan polos.

Sementara Harto, panitia lomba mengatakan, lomba tersebut bertujuan sekedar hiburan warga dalam memeriahkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia. Sekaligus upaya mempererat persaudaraan warga di desanya.

“Kita harus terus mengingat jasa-jasa para pahlawan. Jangan sampai kita dan generasi muda melupakan jasa-jasa para pahlawan. Diharapkan, lomba ini bisa menghibur juga sebagai edukasi anak-anak bahwa pahlawan terdahulu lebih bekerja keras, bahkan bertaruh nyawa merebut kemerdekaan daripada mengejar ikan di dalam lumpur,” ucap mantan Ketua BPD Desa Watudakon yang akrab disapa Mas Tok ini.

Harto berharap, kegiatan menyemarakkan HUT Kemerdekaan RI lebih meriah lagi tahun depan. Bukan hanya di satu dusun, tapi digelar di setiap dusun, dengan beragam lomba yang unik, menghibur dan edukatif.

“Insya Allah tahun depan jika diberi mandat, setiap dusun yang ada di Desa Watudakon, akan kita adakan lomba yang lebih meriah dari tahun ini,” ungkapnya.

Jurnalis: Arief Anas
Editor: Muhammad Sholeh

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait