KABARJOMBANG.COM – Salah satu bakal calon bupati/wakil bupati (Bacabup/Bacawabup) Jombang tahun 2018-2023, H Abdul Khodir, mengembalikan formulir pendaftaran di Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Jombang, Selasa (12/9/2017) sore.
“Pengembalian formulir di Gerindra ini, merupakan bukti keseriusan H Abdul Khodir maju sebagai salah satu kontestan di Pilkada Jombang mendatang,” kata Zainal Fanani, Ketua Badan Seleksi Bacabup/Bacawabup Partai Gerindra Jombang.
Menurutnya, Abdul Khodir merupakan bacabup/bacawabup kedua yang mengembalikan formulir, dari beberapa orang yang sudah mengambil formulir di partainya. “Sebelumnya, pak Sumrambah yang sudah mengembalikan formulir pendaftaran,” sambungnya.
Fanani menyebut, setiap bakal calon tentu memiliki visi dan misi yang sinergis dengan di partainya. Tak terkecuali dengan visi dan misi Abdul Khodir dalam upaya membangun Jombang kedepan.
“Visi dan misi yang sinergi antara partai dan Abdul Khodir sebagai Bacabup/Bacawabup, bisa diyakini, jika partai Gerindra akan merekomendasi Abdul Khodir sebagai Cabup/Cawabup Jombang,” tandas Fanani.
Selanjutnya, lanjut Fanani, nama-nama yang yang sudah mendaftar akan diproses oleh Partai Gerindra Jombang ke tahapan selanjutnya. DPP Partai Gerindra menjatuhkan rekomendasi. “Setiap bakal calon yang mendaftar, akan diseleksi sesuai mekanisme internal partai kami,” terangnya.
Sementara Abdul Khodir menegaskan, dirinya mendaftar melalui partai berlambang kepala burung garuda ini, sebagai Bakal Calon Bupati (Bacabup) Jombang. “Kita mendaftar di Partai Gerindra sebagai Calon Bupati (Cabup) Jombang. Sama seperti beberapa partai yang sudah kita daftar sebelumnya,” tandasnya.
Mantan Sekretaris DPC Partai Demokrat Jombang ini menyatakan, keseriusannya maju dalam kontestasi politik lima tahunan di tingkat kabupaten ini, didasari oleh niatan bekerja dan mengabdi untuk kemakmuran masyarakat Jombang.
“Terdapat banyak hal yang harus dibenahi untuk Jombang lebih bangkit. Untuk itu, saya berkomitmen untuk memakmurkan masyarakat Jombang, melalui visi yang kami usung, yakni Maju Desanya, Makmur Rakyatnya,” ujarnya.
Disinggung soal peluang rekomendasi, pihaknya meyakini jika rekom dari Partai Gerindra, bakal diraihnya. “Selama ini, kita sudah saling berkomunikasi, baik dengan partai Gerindra, maupun beberapa partai politik yang sudah kita daftari sebelumnya. Tinggal penajaman saja, utamanya untuk koalisi. Namun, kita lihat perkembangan selanjutnya,” kata pengusaha ini didampingi beberapa fungsionaris DPC Partai Demokrat Jombang.
Untuk diketahui, pengembalian formulir pendaftaran Abdul Khodir ke Partai Gerindra, merupakan partai kelima dalam bursa pencalonan Bacabup/Bacawabup Jombang. Sebelumnya, dirinya sudah mengembalikan formulir ke PDIP, Partai Hanura, dan Partai NasDem, dan Partai Demokrat. (rief/kj)