Mandi di Bekas Galian C di Sukorejo Jombang, Remaja SMP Tewas Tenggelam

Petugas saat melakukan pemeriksaan pada tubuh korban tewas tenggelam.
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Kubangan bekas galian C di Desa Sukorejo, Kecamatan Perak, memakan korban, Kamis (4/6/2020). Seorang remaja berinisial FS (13) warga Desa Plosogenuk, ditemukan tewas tenggelam karena tak bisa berenang usai menceburkan diri di dalam kubangan.

Diperoleh informasi, peristiwa nahas itu terjadi sekitar jam 10.00 wib. Awalnya, korban yang masih duduk dibangku SMP ini berniat memancing ikan di area bekas galian. Korban tak sendiri, namun bersama sekitar sepuluh temannya.

Baca Juga

Kapolsek Perak, Kompol Untung Sugiharto membenarkan kejadian ini. Menurut sejumlah saksi, saat kejadian, korban dan teman-temannya kemudian mandi dan berenang di dalam kubangan.

Awalnya mereka berenang di tepian. Namun tiba-tiba, korban berenang ke tengah. Korban sempat diperingatkan dan diteriaki oleh teman-temanya. Namun, teriakan tersebut tak digubris oleh korban. Karena cukup dalam, korban yang tak bisa berenang akhirnya tenggelam.

“Mengetahui korban tenggelam, teman-temannya langsung berteriak minta tolong dan kemudian datang orang-orang yang sedang mancing di sekitar lokasi dan langsung menolong korban,” kata Untung.

Untung menjelaskan, sejumlah orang yang menolong korban kemudian membawanya ke tepian. Namun, nyawa korban tak tertolong. FS meninggal dilokasi kejadian.

“Setelah dilakukan pemerikasaan petugas dari Pukesmas Perak dan identifikasi Polres Jombang tidak ditemukan adanya luka dan korban meninggal akibat tenggelam,” terangnya.

Polisi kini memintai keterangan sejumlah saksi atas kejadian tersebut. Sejauh ini belum ada satupun barang bukti yang dibawa Petugas untuk kepentingan penyelidikan.

“Kami masih lakukan pemeriksaan-pemeriksaan, jenazah korban kami serahkan ke pihak keluarga untuk dimakamkan,” pungkasnya.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait