TEMBELANG, KabarJombang.com – Seorang pelajar salah satu SMK di Ploso, asal Desa Kedunglosari, Kecamatan Tembelang, Kabupaten Jombang, meninggal dunia setelah terlibat kecelakaan lalu lintas antara sepeda motor dan mobil di Jalan Raya Desa Tembelang, Kecamatan Tembelang, Kabupaten Jombang, tepatnya depan Rumah Sakit Al Aziz, pada Rabu (22/1/2025) pagi sekitar pukul 06.40 WIB.
Peristiwa nahas ini melibatkan dua kendaraan, yakni mobil Toyota Avanza dengan nomor polisi S-1855-LV yang dikemudikan oleh P (47), Warga Desa Jatigedong, Kecamatan Ploso, Jombang melaju dari arah utara menuju selatan. Sementara itu, sepeda motor Honda GL dengan nomor polisi S-3672-YW yang dikendarai oleh FVA (17), melaju dari arah selatan menuju utara.
Menurut informasi yang dihimpun, FVA yang hendak berangkat ke sekolah ini mengalami kecelakaan setelah sepeda motornya bertabrakan dengan mobil yang datang dari arah berlawanan. Akibat kecelakaan tersebut, FVA mengalami luka parah dan langsung dilarikan ke Rumah Sakit Al Aziz Tembelang. Namun, nyawanya tidak tertolong, dan korban dinyatakan meninggal dunia di rumah sakit.
Saksi mata, Haryanto (55), seorang warga setempat, mengungkapkan bahwa kecelakaan terjadi begitu cepat. “Saya melihat sepeda motor melaju dengan kecepatan tinggi, dan mobil datang dari arah utara. Tiba-tiba terdengar suara benturan keras,” jelasnya.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Jombang, Ipda Siswanto, membenarkan kejadian tersebut. “Kami masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait penyebab kecelakaan. Kerugian material yang ditimbulkan akibat kecelakaan ini diperkirakan mencapai dua juta rupiah,” ujarnya.
Dalam kecelakaan mobil yang terlibat tidak mengalami luka serius. Kecelakaan ini kini tengah ditangani oleh pihak kepolisian untuk mengetahui penyebab pasti dan menindaklanjuti kejadian tersebut.
Ia menghimbau terutama para pelajar yang hendak berangkat sekolah, untuk lebih berhati-hati dalam berkendara, serta mematuhi segala peraturan berlalu lintas demi keselamatan bersama.