BANDAR KEDUNGMULYO, KabarJombang.com- Setelah dilanda banjir selama 11 hari, akibat tanggul sungai jebol. Banjir di wilayah Kecamatan Bandar Kedungmulyo, Jombang, surut dan pengungsi sudah kembali ke rumah.
Terkait itu, Camat Bandar Kedungmulyo, Mahmudi, sejak Minggu (14/2/2021) kemarin menghentikan bantuan logistik untuk korban banjir di wilayahnya.
“Bantuan logistik kami hentikan, karena bantuan logistik sudah lebih dari cukup. Kami hanya menerima bantuan berupa material penunjang perbaikan tanggul (karung pasir, dolpin dan gedeg/sesek),”kata Mahmdudi dalam laporannya kepada Bupati Jombang, Minggu (14/2/2021) kemarin yang beredar di masyarakat.
Sementara itu, Sekretaris BPD Bandar Kedungmulyo, Cahyani, menyayangkan dihentikan bantuan logistik ke Desa Bandar Kedungmulyo. Pasalnya, warga korban banjir masih membutuhkan bantuan yang digunakan untuk pasca banjir.
“Sebenarnya bantuan logistik tidak dihentikan. Karena warga masih membutuhkan pasca banjir. Sebab, dipastikan padi juga gagal panen. Kalau PNS dan pegawai masih ada pemasukan rutin setiap bulan. Namun kalau petani ada pemasukan dari mana kalau tidak panen, Sementara saat ini tanaman padinya juga tenggelam,”ujar Cahyani kepada KabarJombang.com Senin (15/2/2021).
Lebih lanjut Cahyani mengatakan, jika Senin (15/2/2021) hari ini, wilayah Dusun Kalipuro dan Kedunggabus, Desa Bandar Kedungmulyo, juga kembali banjir.