JOMBANG, KabarJombang.com – Kabupaten Jombang secara resmi ditunjuk jadi salah satu tuan rumah penyelenggara Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur (Jatim) tahun 2023 mendatang. Lantas bagaimana persiapannya?
Porprov VIII Jawa Timur tahun 2023 sendiri akan dihelat di beberapa kabupaten/kota, yakni Sidoarjo Raya yang meliputi Sidoarjo, Kota Mojokerto, Kabupaten Mojokerto, dan Kabupaten Jombang.
Untuk Jombang, beberapa venue yang nantinya akan dijadikan ajang unjuk gigi bagi para atlet sudah disiapkan. Pemkab Jombang juga disebut sudah mengajukan beberapa tempat.
“Venue yang diajukan ada Stadion Merdeka, GOR Unipdu, GOR Tambakberas, GOR Merdeka Jombang dan Dojo Mahameru,” ucap Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Jombang, Agus Purnomo saat dikonfirmasi wartawan pada Rabu (24/8/2022).
Beberapa tempat di atas merupakan venue yang diajukan oleh Pemkab. Meskipun begitu, Pemkab harus tetap menunggu keputusan dari Provinsi, dalam hal ini Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) dan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jatim.
Pihak provinsi sendiri sudah melakukan survey ke venue yang diajukan untuk jadi tempat bertanding para atlet. Namun, keputusan tetap ada di tangan provinsi, pihak Pemkab tinggal menunggu jawaban dari provinsi saja.
“Menunggu keputusan, apakah venue yang diajukan nantinya disetujui,” ujarnya.
Sementara itu, Kabarjombang.com juga sudah mencoba melakukan konfirmasi ke Ketua KONI Jombang, namun masih belum mendapat respon.
Untuk diketahui, pada Porprov Jawa Timur VII yang digelar pada tanggal 25 Juni hingga 3 Juli 2022 di Kabupaten Jember, Lumajang, Bondowoso, dan Situbondo, kontingen Kabupaten Jombang sendiri berhasil membawa pulang 12 Medali Emas, 13 Perak, dan 16 Perunggu dan berada di urutan ke 18, setelah sebelumnya pada tahun 2019 berada di urutan 21 dari 38 Kabupaten/Kota di Jawa Timur.(Anggit)