PSID Jombang Lolos ke 32 Besar Liga 4 Jatim, Akor FC Gagal Melaju

Foto : Sebelah atas kesebelasan PSID Jombang dan sebelah bawah kesebelasan Akor FC saat bertanding di liga 4 Jatim. (Istimewa)
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Dua tim sepak bola perwakilan Kabupaten Jombang, PSID dan Akor FC, merasakan nasib yang berbeda dalam perhelatan Liga 4 Jawa Timur. PSID Jombang sukses memastikan satu tempat di babak 32 besar, sementara Akor FC harus mengakhiri perjuangannya lebih awal.

PSID Jombang tampil gemilang pada laga terakhir mereka dengan menghajar PS Surabaya Muda 6-0 di Stadion Jenggolo, Sidoarjo, pada Senin (13/1/2025). Kemenangan telak ini membawa PSID melaju ke babak 32 besar dengan mengumpulkan 7 poin dari dua kemenangan, satu hasil imbang, dan satu kekalahan.

Baca Juga

Pada pertandingan melawan PS Surabaya Muda, PSID tampil dominan dengan mencetak lima gol di babak pertama, masing-masing melalui M. Sururudin, M. Afrizal Kurniawan, dua gol Alfan Tri Sakti W, dan Ragil M Badai. Di babak kedua, tambahan gol dari M. Iqbal Fachrozi memastikan kemenangan 6-0.

Pelatih PSID Jombang, Hendriawan, menyampaikan rasa syukur atas capaian timnya. “Alhamdulillah, ini berkat kerja keras tim. Kami bersyukur bisa lolos ke babak 32 besar,” ujar Hendriawan usai pertandingan.

Sebaliknya, nasib kurang beruntung dialami oleh Akor FC. Tim yang tergabung di Grup E Liga 4 Jatim ini harus mengakhiri perjalanan mereka setelah gagal meraih cukup poin untuk lolos ke babak 32 besar.

Meskipun menang telak 9-0 atas Gen B Mojokerto pada laga terakhir yang digelar di Gelora Delta, Sidoarjo (9/1/2025), Akor FC hanya mengumpulkan 4 poin dari satu kemenangan, satu hasil imbang, dan satu kekalahan, yang membuat mereka hanya menempati posisi ketiga di Grup E.

Di pertandingan pertama, Akor FC bermain imbang 0-0 melawan Sang Maestro Surabaya, kemudian dihantam kekalahan telak 5-0 oleh Persidangan Sidoarjo. Meski menutup laga dengan kemenangan besar, hasil tersebut tak cukup mengantarkan Akor FC melaju ke babak selanjutnya.

Dengan hasil ini, PSID Jombang akan melanjutkan perjalanan mereka di kompetisi, sementara Akor FC harus mengakhiri langkahnya di Liga 4 Jatim.

Berita Terkait