Ini Varian Vaksin Dosis 3 untuk Nakes di Jombang

Ini Varian Vaksin Dosis 3 untuk Nakes di Jombang
Sejumlah nakes di Puskesmas Kesamben Kecamatan Ngoro Jombang menerima vaksinasi dosis 3. Daniel Eko
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Vaksinasi covid-19 dosis ketiga bagi para nakes di Kabupaten Jombang sudah dilakukan melalui tingkat puskesmas pada, Sabtu (7/8/2021). Jenis vaksin yang digunakan adalah Moderna.

Ema Faradina, Amd. Kep Kordinator Imunisasi Puskesmas Kesamben, Kecamatan Ngoro, Jombang mengatakan saat ini nakes melakukan vaksinasi menggunakan vaksin jenis modern dengan dosis 0,5 ml. Vaksin ini berasal dari Amerika.

Baca Juga

“Puskemas Kesamben mendapatkan jatah 5 vial pada vaksinasi dosis tiga ini, satu vial ini digunakan untuk 14 orang,” tuturnya pada kabarjombang.com saat ditemui di ruang vaksin.

Efek samping yang ditimbulkan vaksin jenis Moderna ini dikatakannya adalah nyeri pada bekas suntikan, badan gregesi (meriang), dan mual. Hampir sama dengan efek samping dari vaksin astrazeneca (AZ).

“Dengan divaksin dosis tiga ini diharapkan mampu memberi kekebalan lebih pada nakes. Mengingat sekarang kasus Covid-19 semakin tinggi dan tenaga kesehatan banyak yang terpapar,” tambahnya.

Sementara, Tutik Rahayu yang berprofesi sebagai bidan desa menuturkan jika ketika disuntik vaksin tidak ada rasa sakit yang berlebih. Namun pasca delapan jam vaksin, reaksi atau efek samping akan muncul.

“Ini jarak 8 jam baru reaksi, suami saya juga nakes, kemarin badannya itu panas, mulut terasa pahit males makan tapi harus dipaksa untuk makan, gerak keatas tangannya sakit,” ceritanya kepada kabarjombang.com.

Menyiasati vaksin dosis ketiga itu, dirinya membawa air hangat dalam botol untuk mengkompres tangannya. Sebelum divaksin dirinya juga mengkonsumsi obat anti nyeri untuk berjaga-jaga lebih awal.

“Setelah vaksin ini tadi langsung diberi Paracetamol. Dengan divaksin saya berharap tidak ada lagi kematian pada nakes akibat covid-19,” katanya memungkasi.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait