Roudlotul Ulum Pastikan Juara Liga Santri Regional Jombang Melalui Drama Adu Pinalti

  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Tim kesebelasan Roudlotul Ulum resmi menjadi juara liga santri regional Kabupaten Jombang usai bungkam Gadingmangu A melalui adu penalti dengan skor 5-3 pada Kamis (7/7/2022) sore.

Pertandingan sepak bola di Stadion Merdeka Jombang antara kedua kesebelasan berlangsung alot, hingga adu penalti menjadi penentu akhir dari laga tersebut.

Baca Juga

Roudlotul Ulum lolos menjadi finalis liga santri di Jombang, setelah pertandingan sebelumnya dalam semifinal menumbangkan tim kesebelasan Bahrul Ulum Selasa (5/7/2022).

Dihadiri Bupati Jombang, Hj Mundjidah Wahab mengungkapkan apresiasinya atas gelaran liga santri ini.

“Atas nama pemkab Jombang terima kasih kami ucapkan kepada pihak-pihak penyelenggara dimana dalam pelaksanaan liga santri tercapai dengan lancar aman dan tertib. Harapan kita, santri dapat menghiasi sepak bola dunia. Kita rubah bahwa Ponpes tidak hanya belajar agama, namun santri juga punya bakat olahraga dan bibit unggul serta talenta talenta muda khususnya mewakili Jombang,” ungkapnya.

Kemudian Bupati Mundjidah berharap, jika liga santri ini mampu mencetak bibit unggul pemain sepak bola hingga wakil dari Kabupaten Jombang mampu menorehkan prestasi di Gelora Bung Karno mendatang.

“Mengolah si kulit bundar mulai muncul dari liga santri, kita ciptakan kemanunggalan TNI-Rakyat dengan nilai religius keagamaan, mental yang kuat tetap junjung tinggi sportifitas, sesama santri dengan final hari ini kita tunjukan tim yang layak dan lolos sebagai juara. Selamat atas kemenangan ini, terus asah kemampuan karna akan berlaga di 5 Kabupaten dan pada tanggal 22 Oktober 2022 akan berlangsung piala KASAD di stadion Gelora Bung Karno,” pungkasnya.

 

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait