JOMBANG, KabarJombang.com – Atlet badminton tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting berhasil lolos ke babak 16 besar pada Olimpiade Tokyo 2020.
Ginting yang menjadi andalan Indonesia di nomor tunggal putra berhasil mengalahkan atlet badminton Rusia (di Olimpiade Tokyo disebut ROC), Sergey Sirant pada laga penyisihan Grup J dua set langsung di Musashino Forest Sport Plaza, Jepang.
Dewi fortuna seolah memihak kepada Ginting lantaran bisa meraih kemenangan dua set langsung, 21-12 dan 21-10.
Hasil itu membuat Anthony Sinisuka Ginting meraih posisi puncak klasemen Grup J.
Pada laga sebelumnya dia telah mengalahkan pebulutangkis Hungaria, Gergely Krausz dua set langsung, 21-13, 21-8. Anthony akan mengadapi pemenang Grup I, masih akan ditentukan nanti, pada babak eliminasi Olimpiade Tokyo.
Setelah ini, tunggal putra Jonatan Christie akan menentukan nasibnya untuk mengikuti langkah Anthony.
Atlet badminton peringkat keempat Dunia ini harus lebih siap lagi untuk bertanding di babak 16 setelah mengalahkan Sirant pebulu tangkis yang berusia 27 tahun asal Kazan, Rusia ini.