JOMBANG, KabarJombang.com – Kasus terkonfirmasi posotif virus corona di Jombang, Jawa Timur, terus bertambah. Hari ini, Kamis (14/5/2020) ada dua orang dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19.
Berdasarkan data yang terpampang di data Covid-19 Kabupaten Jombang, dengan penambakan dua orang tersebut, kini kasus terkonfirmasi positif corona menjadi 20 orang. Dua kasus terbaru ini dikabarkan berasal dari Kecamatan Gudo dan Kecamatan Kabuh.
Hanya saja, hingga saat ini, belum ada informasi resmi mengenai siapa dan berasal dari klaster mana pasien ke-19 dan ke-20 ini. Namun, keduanya selama ini tidak dirawat di Jombang, melainkan di Surabaya.
“Untuk tambahan yang terkonfirmasi kita masih minta data dari Provinsi Jatim, karena keduanya dirawat di Surabaya,” ujar Budi Winarno, Jubir Gugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Jombang, melalui pesan WhatsApp, Kamis (14/5/2020).
Berdasarkan catatan kumulatif Gugas di Jombang, dari 20 kasus positif Covid-19 itu, dua orang dinyatakan sembuh total, dan satu orang lagi meninggal dunia. Dua pasien sembuh ini berasal dari Kecamatan Diwek. Sedangkan yang meninggal dunia yakni berasal dari Kecamatan Tembelang, yang sebelumnya dirawat di RSI Jemursari Surabaya.
Sedangkan penyebaran kasusnya meliputi, Kecamatan Jombang dan Diwek masing-masing 4 kasus. Selanjutnya dari Kecamatan Gudo tercatat 3 kasus, Ploso 2 kasus dan Tembelang 2 kasus.
Sedangkan, lima kecamatan lain masing-masing ada satu kasus, diantaranya Kecamatan Ploso, Gudo, Kabuh, Ngusikan dan Kecamatan Bandar Kedungmulyo.