Soal Reuni 212, PCNU: Masyarakat Jombang Sudah Paham Mana yang Harus Dihadiri Mana yang Tidak

Ketua PCNU Jombang, KH. Salmanudin Yazid.
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Rencana reuni 212 yang akan kembali digelar di Jakarta pada Desember mendatang, ditanggapi dingin Ketua PCNU Kabupaten Jombang, KH. Salman Yazid.

Pengasuh Pondok Pesantren Babussalam Kalibening, Kecamatan Mojoagung Kabupaten Jombang itu menyebut tidak tidak ada imbauan khusus untuk masyarakat Jombang.

Baca Juga

“Tidak ada imbauan, karena warga NU Jombang sudah paham,” katanya ketika dihubungi KabarJombang.com pada Sabtu (30/11/2019).

Pria yang akrab disapa Gus Salman itu memastikan masyarakat Jombang sudah paham mana acara yang harus dihadiri atau tidak.

Meski demikian, dia tidak akan mengizinkan bila ada warga NU Jombang yang meminta izin kepadanya untuk menghadiri acara tersebut. “Misalnya nanti kalau ada yang izin pastinya akan kita larang,” ujarnya.

Alumni Pesantren Alquran Tebuireng itu beranggapan tidak ada alasan bagi warga NU untuk andil dalam acara yang dia nilai tidak sesuai dengan prinsip NU itu.

“Tidak sesuai dengan prinsip NU yaitu tawassuth (moderat), tasamuh (toleran), tawazun (imbang) serta ta’adul (adil),” pungkas dia.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait