KABARJOMBANG.COM – DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Jombang, akhirnya menyatakan dukungannya kepada Bupati Jombang Nyono Suharli Wihandoko, yang kembali mencalonkan sebagai Calon Bupati (Cabup) Jombang, pada Pilkada 2018 mendatang.
Ketua DPD PKS Kabupaten Jombang, Mustofa mengatakan, dukungan politik yang diberikan PKS kepada sang petahana memiliki dasar tersendiri. Salah satu dasarnya adalah anggapan keberhasilan program pengadaan Mobil Siaga Desa (MSD) yang diberikan kepada 306 desa dan kelurahan yang ada di Kota Santri.
“Adanya keberhasilan program yang digagas beliau, menjadi dasar kita mendukung kembali dalam Pilkada mendatang,” ujar Mustofa, beberapa waktu lalu.
Program yang dimaksud Mustofa, ialah berhasilnya pengadaan Mobil Siaga Desa (MSD) untuk seluruh 306 desa dan kelurahan di Jombang yang menelan anggaran sebesar Rp 30 Miliar.
Tak hanya itu, diberikannya 918 unit sepeda motor untuk Tiga Pilar, yakni untuk Kepala Desa, Bhabinkamtibmas, dan Babinsa di Kabupaten Jombang, juga menjadi dasar dukungannya kepada sang petahana.
“Berdasarkan survei yang kami lakukan, juga menempatkan Pak Nyono di tempat teratas. Karena itu, kami menyatakan, kembali mengusung Pak Nyono sebagai Cabup dalam Pilkada 2018,” pungkasnya.
Sekedar diketahui, pada Minggu (5/11/2017), Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menyatakan dukungannya kepada Calon Bupati Jombang Nyono Suharli Wihandoko, di Gedung Olahraga (GOR) Merdeka Jombang, dengan adanya penandatanganan kerjasama politik antara DPD PKS Jombang dengan DPD Partai Golkar Jombang. (aan/kj)