Gatana Jombang Bantu Warga Mojoagung Dirikan Mushola, Galang Dana Sumbangan

Anggota Gatana Mojoagung, Jombang melakukan pengalangan dana untuk pembangunan masjid. KabarJombang.com/Ziyadatul Imaniyah/
Anggota Gatana Mojoagung, Jombang melakukan pengalangan dana untuk pembangunan masjid. KabarJombang.com/Ziyadatul Imaniyah/
  • Whatsapp

MOJOAGUNG, KabarJombang.com – Tak hanya melakukan kegiatan penanganan ataupun pencegahan bencana, Gambiran Tanggap Bencana (GATANA) juga melakukan kegiatan sosial mendirikan mushola di Dusun Gambiran Selatan, Mojoagung, Jombang.

Mushola Al-Amin Gambiran, ini dibangun mulai sekitar bulan Maret, dengan dana murni dari donasi warga dan usaha anggota Gatana yang mencari dana di jalanan perempatan tugu bambu runcing Mojoagung, Jombang.

Baca Juga

Ketua Gatana Mojoagung, Arik (38) mengatakan bahwa motivasi untuk mendirikan mushola bagi warga ini bermula, dari keresahan warga karena anak-anak di Dusun Gambiran Selatan harus menyeberang jalan yang sangat ramai dengan kendaraan besar untuk melaksanangan ngaji TPQ.

Serta dari Gatana Mojoagung, Jombang sendiri memiliki program pembangunan mushola yang sempat tidak jalan. Setelah ketua Gatana mendengar ada kabar tanah yang diwakafkan, Gatana segera membuat perizinan dan akhirnya musholla tersebut dapat dibangun.

“Sebenarnya kita memang ada program bangun musholla namun sempaat tidak jalan, dan kebetulan ada warga yang mewakafkan tanahnya, saya dengar kemudian saya hubungi orangnya dan alhamdulillah boleh. Kalau motivasinya awalnya lihat anak-anak didusun gambiran harus menyebrang jalan besar dan ramai ini kalau mau ngaji, kan bahaya,” tutur Arik pada KabarJombang.com, Minggu (28/8/2021).

Pada awalnya, dana untuk bangun musholla ini dari donasi warga lalu kemudian dari Gatana turun ke jalan untuk mencari dana. Setiap harinya Gatana mulai turun ke jalan dari jam setengah 8 sampai jam 11 siang. Dari waktu jam setengah mencari dana je jalan, Gatana bisa menghasilkan dana minimal sekitar 500.000 perhari.

“Kita mulai mencari dana dari jam setengah 8-jam sampai istirahat jam 11 siang. Selama 3 jam setengah tersebut minimal dapat 500 ribu,” kata Arik.

Jika biasanya Gatana Mojoagung, Jombang bertugas untuk menghadapi bencana banjir yang sering terjadi di desa Gambiran, karena saat ini masih musim kemarau Gatana menganggap kegiatan sosial mengumpulkan dana tersebut sebagai kegiatan untuk mengisi waktu luang.

Para anggota dari berbagai profesi itu bergantian untuk mencari turun ke jalan mencari dana.

“Sebenarnya ya ini untuk mengisi waktu luang saja, kan kalau kita biasanya menangangi bencana paling banyak karena banjir. Namun sekarang karena masih musim kemarau kita melakukan kegiatan ini. Untuk anggota Gatana kan ada berbagai profesi ada yang bekerja di pabrik dan jaga parkir di pasar, pokoknya yang hari itu bisa ya monggo membantu,” ungkap Arik.

Proses pembangunan mushola ini juga dilakukan sendiri oleh anggota Gatan Mojoagung, Jombang dengan bantuan warga sekitar. Saat ini, proses pembangunan Musholla Al-Amin telah mencapai 70 persen dan bahkan sudah bisa ditempati. Anak-anak yang mengaji juga sudah memenuhi mushola Al-Amin.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait