Ini Pesan Mundjidah Wahab kepada Pj Bupati Jombang

foto : Mundjidah Wahab diantarkan pulang ke kediamannya di Tambakberas menggunakan dokar. (Anggit Pujie Widodo)
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Dedikasi 5 tahun selama menjadi orang nomor 1 di Kabupaten Jombang berakhir. Mundjidah Wahab kembali ke kediamannya di komplek pesantren Bahrul Ulum Tambakberas Jombang, diantar menggunakan dokar.

Acara seremonial perpisahan ini pun diikuti oleh seluruh jajaran Forkopimda juga seluruh masyarakat Jombang yang melihat di pinggir jalan. Mundjidah Wahab berangkat untuk meninggalkan Pendopo Kabupaten Jombang menuju Komplek Ponpes Tambakberas pada Senin (25/9/2023).

Baca Juga

Ia akan kembali ke tempat tinggal aslinya di komplek Ponpes Tambakberas Jombang. Dokar tradisional pun telah siap untuk mengiringi kepulangannya. Selain Mundjidah Wahab, pasangannya selama memimpin Jombang yakni Sumrambah pun juga turut diantar menggunakan dokar.

Ratusan masyarakat Jombang dan santri pun turut mengantarkan kepulangan Mundjidah Wahab beserta Sumrambah. Di sepanjang rute dokar yang ditumpangi keduanya, masyarakat memberikan sambutan hangat.

Lambaian tangan masyarakat pun disambut dengan sambutan hangat juga oleh Mundjidah dan Sumrambah. Sepanjang jalan keduanya tak genti menebarkan senyum perpisahan.

Masyarakat juga terlihat membawa bunga, spanduk, bendera merah putih dan mengumandangkan shalawat ketika putri pendiri Nahdlatul Ulama (NU) KH. Abdul Wahab Hasbullah datang di rumahnya.

Mundjidah Wahab sambutannya, ia meng ucapkan rasa terima kasihnya kepada masyarakat Jombang yang telah mempercayakan amanah untuk memimpin Jombang selama 5 tahun.

“Alhamdulillah semua program telah terlaksana meskipun masih butuh kesempurnaan,” ucap Mundjidah dalam sambutannya.

Di kesempatan yang sama, Mundjidah Wahab juga memperkenalkan Penjabat (Pj) Bupati Jombang yakni Sugiat bersama istrinya. Mundjidah berpesan agar dalam kepemimpinannya bisa meneruskan pembangunan di Kabupaten Jombang.

“Semoga pak Sugiat Pj Bupati Jombang bisa meneruskan program dan pembangunan untuk kemajuan Jombang,” pungkas Mundjidah.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait