Hadiri Senam DPC Barigade Gus Dur Jombang, Yenny Wahid Yakin Ganjar-Mahfud Menangi Pilpres 2024

  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Dewan Penasehat Team Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Zannubah Arifah Chafsoh atau Yenny Wahid optimis pasangan Ganjar-Mahfud bisa menang Pilpres 2024 ini. Bahkan, ia menyebutkan bisa memenangkan Pemilu hanya dalam satu putaran.

Hal tersebut ia nyatakan saat menghadiri acara jalan sehat Barikade Gus Dur Jombang yang di laksanakan di lapangan Pulo Lor Kecamatan Jombang Kabupaten Jombang, Sabtu (06/01/2024) bersama Wasekjen DPP Partai PDI-Perjuangan Hj Sadarestuwati.

Baca Juga

Pernyataan itu dikatakan Yenny Wahid berdasarkan hasil survei terkahir, dimana suara pasangan yang ia dukung terus merangkak naik.

“Jadi kita semakin optimis semoga bisa satu putaran dalam pemilu 14 Februari 2024 mendatang,” ungkap Yenny.

Yenny mengatakan kalau daerah basis harus dilakukan perubahan dimana di Jawa Timur adalah sebuah basis dan medan tempur dalam pemetaan masing-masing semua pasangan calon mengharap basis di Jawa Timur karena strategis .” Sehingga fokus semua paslon banyak yang ke Jawa Timur dan Jawa Tengah,” imbuhnya.

Terkait kegiatan jalan sehat Barikade Gus Dur Jombang yang di laksanakan di lapangan Pulo Lor Kecamatan Jombang ini, Yenny Wahid mengatakan, jika kegiatan ini adalah jalan sehat dimana kendala masyarakat modern saat ini adalah kurang gerak.

“Masyarakat sehat harus dimulai dari individu berjiwa sehat dan raganya juga sehat ini sebetulnya adalah progam unggulan Ganjar – Mahfud untuk memastikan bahwa ada sala satunya pilar yaitu masyarakat sehat dan kuat,” terangnya.

Yenny mengatakan untuk menuju masyarakat yang sehat harus dimulai dengan gizi yang baik kemudian pemeliharaan kesehatan yang baik penyediaan faskes, penyediaan layanan kesehatan setiap Desa misalnya.

“Jadi penekanan pada individu masyarakat yang kuat dan masyarakat yang sehat itu yang menjadi program Ganjar – Mahfud,” pungkasnya.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait