JOMBANG, KabarJombang.com – Rekapitulasi Daftar Pemilih Tetap (DPT) untuk Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 kabupaten Jombang mencapai 1.011.402 orang.
Jumlah tersebut sudah termasuk ke dalam 21 kecamatan dan 306 desa/kelurahan di Kabupaten Jombang.
Burhan Abadi, Divisi Perencanaan dan Data KPU Jombang saat dikonfirmasi mengatakan jumlah tersebut meningkat dari pemilu sebelumnya.
“Jadi memang, proses pemutakhiran data ini kan memang panjang. Memperoleh DP4 coklit, bahannya itu tanggal 14 Desember 2022,” ucapnya saat dikonfirmasi di kantor KPU Jombang, Selasa (20/6/2023).
Dari proses panjang itu, hasilnya yang sudah di rekapitulasi, jumlah pemilih laki-laki di Jombang sebanyak 506.904 orang dan pemilih perempuan sebanyak 504.458.
“Sehingga jumlah keseluruhan mencapai 1.011.402 pemilih, dari jumlah Jumlah TPS sebanyak 3.858,” katanya.
Untuk DPT pemilu tahun 2024 di Kabupaten Jombang ini, disebutnya mengalami peningkatan dari pemilu tahun 2019 yang lalu.
Untuk pemilu tahun 2019 yang lalu di Jombang, DPT pemilu berjumlah 1.001.817. Meningkat drastis jika dibandingkan dengan pemilu tahun 2024 mendatang.
“Ada kenaikan dari pemilu sebelumnya. Naiknya sekitar 9.000 an,” ungkapnya.
Untuk pemilih, di Kabupaten Jombang memang didominasi oleh pemilih laki-laki. Sementara di Kabupaten lain sebagian besar pemilih didominasi oleh perempuan.
“Jelasnya juga ada kenaikan dari jumlah pemilih laki-laki maupun perempuan di Jombang. Untuk rasionya saya lupa, terpenting jumlah pemilih laki-laki lebih banyak,” katanya.
Untuk tahapan selanjutnya, rekapitulasi DPT ini nantinya akan menjadi dasar bagi KPU untuk mempersiapkan logistik termasuk surat suara.
“Jadi memang tahapan selanjutnya nanti ini masuk logistik,” pungkasnya.
Sebagai informasi, pada Selasa (20/6/2023) bertempat di Gedung Pertemuan Husni Kamil Manik, KPU Kabupaten Jombang telah melaksanakan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Tetap (DPT) Tingkat Kabupaten Jombang untuk Pemilihan Umum Tahun 2024.
Dalam Rapat tersebut, KPU Kabupaten Jombang menetapkan Rekapitulasi Daftar Pemilih Tetap (DPT) Kabupaten Jombang.