KABARJOMBANG.COM – Bupati Jombang Nyono Suharli Wihandoko mengapresiasi gerakan nyata Tim Penggerak PKK dalam mendukung visi dan misi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jombang.
Apresiasi itu dilontarkan orang nomor satu di Jombang ini saat Rapat Pleno PKK, sekaligus meresmikan salah satu ruangan baru yang ada di area gedung PKK, Jumat (10/3/2017). “PKK dengan peran sertanya telah menjadi tim sukses pembangunan,” kata Bupati Nyono.
Selain menyampaikan programnya, kata Bupati, PKK juga mensinerginakan dengan program Pemkab Jombang hingga tingkat grasroot (akar rumput). Dimana, dalam rapat plenonya, PKK selalu melibatkan organisasi wanita lain yang ada di Jombang seperti Forsid, Bhayangkari, Muslimat, Aisyiyah, Fatayat dan lainnya itu.
“Kebersamaan antara PKK dan organisasi wanita lain yang bersinergi mendukung dan melaksanakan program pemerintah untuk mewujudkan Jombang Sejahtera untuk Semua. Sangat indah dan luar biasa perannya,” ungkap Bupati Nyono.
Bupati juga berharap PKK maupun organisasi wanita dapat memberi saran maupun masukan terkait program kerja pemerintah daerah, terutama apabila dalam menjalankan tugas ada yang tidak sesuai.
Usai mengikuti pleno, Bupati Nyono yang didampingi ketua DPRD Jombang Joko Triono kemudian meresmikan salah satu ruangan baru yang ada diarea gedung PKK. Peresmian ditandai dengan pengguntingan rangkaian melati dan dilanjut potong tumpeng.
Potongan tumpeng pertama diserahkan oleh Bupati Nyono kepada Hj Tjaturina Yuliastuti Wihandoko yang tak lain adalah istri Bupati selaku Ketua TP PKK Jombang. “Semoga PKK Jombang kedepan semakin jaya dan dapat bermanfaat bagi masyarakat Jombang,” Bupati mendo’akan. (kominfo)