Gelar Munas Pertama, ISTANA Fokus Penataan Organisasi

  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Ikatan Santri Tarbiyatun Nasyiin (ISTANA) se-Indonesia menggelar Musyawarah Nasional (Munas) pertama di lingkungan pesantren Tarbiyatun Nasyiin, Paculgowang, Kecamatan Diwek, Jombang, Sabtu (12/2/3023).

Dalam Munas tersebut, membahas beberapa hal. Mulai dari AD/ART hingga program kerja yang akan dilaksanakan oleh pengurus ISTANA pusat maupun ISTANA daerah yang tersebar di berbagai Kabupaten/Kota di Indonesia.

Baca Juga

“Yang pertama menata organisasi di daerah agar bisa berjalan dengan baik. Yang kedua, menata rutinitas kita, karena seperti kemarin-kemarin kan kita belum aktif untuk kunjungan ke daerah melakukan Turba (turun ke bawah). Setiap tahun pasti kita punya target berapa daerah yang harus kita adakan Turba,” ungkap ketua ISTANA Pusat, KH. M. Yahya Sholahuddin.

Munas ISTANA sendiri rencananya akan digelar setiap 5 tahun sekali di Jombang. Mengingat, agar para alumni Pesantren Tarbiyatun Nasyiin bisa sowan (berkunjung) ke pengasuh pesantren dan juga menjenguk anaknya yang ada di Pesantren.

“Sebenarnya Munas kali ini mau diadakan di Pondok Tegalrejo, Magelang. Tapi banyak dari anggota yang mengusulkan, kalau bisa di Paculgowang saja, karena ada beberapa yang bisa di capai. Di antaranya yang anaknya mondok disini bisa mengunjungi, dan yang terpenting adalah mereka bisa ziarah ke makam Romo Kyai Azis dan sowan ke Gus Sobih (pengasuh pesantren),” terangnya.

ISTANA sendiri merupakan wadah dari alumni Pesantren Tarbiyatun Nasyiin Paculgowang yang tersebar di berbagai kabupaten/kota di Indonesia. Ada 36 daerah yang diundang dalam Munas pertama tersebut dan 35 perwakilan daerah yang hadir.

Selain penataan organisasi, Munas pertama ini juga membahas berbagai kegiatan rutin, untuk dilaksakan ISTANA di setiap daerah.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait