Warga di Desa Pulo Jombang, Rela Makan Sehari Sekali Demi Mencukupi Kehidupan Sehari-hari

Teks foto : Keluarga Sugiono saat didatangi SPEKAL Jombang (11/5/2022)./Ema/
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Kisah memilukan, warga asal Dusun Bangle, Desa Sukorejo, Kecamatan Perak, Jombang yang tinggal di Pulo RT/05 RW/05 rela makan sehari sekali demi mencukupi kehidupan keluarga. Mereka mengaku tak pernah mendapatkan bantuan apapun termasuk bansos dari kelurahan setempat.

Setiap orang tentu berusaha keras untuk membahagiakan keluarga. Saking inginnya melihat keluarga bahagia, mereka terkadang rela melakukan hal yang tak terduga. Padahal, hal itu bisa saja mengancam jiwa mereka.

Baca Juga

Belum lama ini, Serikat Pedagang Kali Lima (SPEKAL) Jombang dibuat terharu dengan kehidupan warga Pulo yang setiap harinya hanya makan satu hari sekali.

Keluarga tersebut terdiri dari Ayah (Sugiono) dan Ibu (Lusiana) dan dua orang anak laki-laki berumur 5 tahun dan perempuan yang masih duduk di bangku SD kelas 5.

“Kami baru tau kemarin, saat istri saya bicara jika ada warga yang hanya bisa makan sehari sekali saja,” ujar Joko Fattah Rochim, Penasihat SPEKAL Jombang pada Rabu (11/5/2022).

Setelah mengetahui keadaan Sugiono dan keluarganya, SPEKAL memberikan bantuan berupa sembako untuk sedikit membantu keberlangsungan hidup mereka.

Sementara itu, Lusiana mengaku, Ia dan suami sedikit mengonsumsi makanan agar ia dapat membagikan makanan dengan anak-anaknya. “Terpaksa makan satu kali sehari biar cukup,” terangnya.

Dilihat dari kondisi sang anak, nampak terlihat kurus dan kurang gizi, Penasihat SPEKAL pun sontak memberikan susu dan menyuapinya, sementara sang Ibu terlihat berkaca-kaca.

“Untuk mencukupi gizi sang anak, kalau saya punya uang ya saya belikan susu yang kalengan,” jelas Lusiana.

Saat ditinjau dari lokasi, rumah keluarga Sugiono nampak kumuh dan kurang terawat. Sementara, bagian dapur di jadikan satu dengan kandang ayam.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait