Rumah Ambruk Diterjang Banjir Bandang Mulai Dibangun Besok

Rumah Ambruk Diterjang Banjir Bandang Mulai Dibangun Besok
Anggota DPR RI Ema Umiyyatul Chusnah, meninjau rumah korban banjir bandang di Desa Banjaragung, Kecamatan Bareng, Jombang.
  • Whatsapp

JOMBANG, Kabarjombang.com – Banjir bandang membuat rumah warga di Desa Banjaragung, Kecamatan Bareng, Kabupaten Jombang rusak. Hingga kini warga pun masih mengungsi lantaran rumahnya rata dengan tanah.

Disela kegiatannya, anggota DPR RI Ema Umiyyatul Chusnah menyempatkan diri menyambangi warga korban banjir bandang yang terjadi pada (2/2) lalu. Dalam kesempatan itu, politisi yang biasa disapa Ning Ema ini juga menyalurkan bantuan untuk warga.

Baca Juga

Sejumlah pakaian laik pakai, bahan makanan, perlengkapan dapur, serta mukenah, diberikan langsung kepada warga. Ning Ema juga meninjau kondisi salah satu rumah warga yang rusak parah akibat tersapu banjir bandang.

“Ini tadi saya ngobrol dengan keluarga, rencananya akan kita bantu. Besok kita datangkan tukang dan bahan material bangunan, sehingga bisa langsung diperbaiki,” kata Ning Ema, Minggu (7/2/2021).

Lima hari pasca diterjang banjir bandang, memang belum ada tanda-tanda perbaikan dari Pemkab Jombang. Menurut Sekretaris Daerah (Sekda) Jombang, Akhmad Jazuli, sejauh ini Pemkab masih melakukan inventarisir.

“Ya ini swadaya dari saya dan saudara-saudara Tambakberas. Jadi semoga besok sudah bisa dimulai untuk proses rehabnya,” terang Ning Ema.

Selain bakal membangun kembali rumah warga korban banjir bandang yang luluh lantah, Ning Ema juga memberikan bantuan amplifier untuk masjid setempat. Lantaran amplifier itu rusak akibat terkena banjir.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait