Remaja Jombang Tenggelam di Sungai Gunting, Sempat Diajak Bercanda Kalau Renang Ditukar Beras

Warga berada di lokasi remaja tenggelam di Kali Gunting Mojoagung. KabarJombang.com/Istimewa/
Warga berada di lokasi remaja tenggelam di Kali Gunting Mojoagung. KabarJombang.com/Istimewa/
  • Whatsapp

MOJOAGUNG, KabarJombang.com – Zainal Maulana (17), remaja asal Desa Karobelah, Kecamatan Mojoagung, Kabupaten yang tenggelam di kali atau sungai Gunting setempat belum ditemukan hingga Rabu (24/3/2021) petang.

Tim SAR gabungan akan melanjutkan pencarian Zainal pada Kamis (25/3/2021) pagi. Korban tenggelam saat berenang di Kali Gunting.

Baca Juga

Imah, salah seorang warga menuturkan awalnya korban bermain bersama teman-temannya dan mengajak berenang, namun ditolak oleh mereka.

“Awalnya itu korban bersama 5 temannya, lalu korban mengajak mereka renang menyeberang sungai ke barat. Tapi teman yang lain tidak mau,  akhirnya korban ini berenang menyeberangi sungai sendiri. Saat kembali ke timur hanyut,” ungkapnya.

Ditambahkan Imah, korban diduga tidak kuat berenang dan terseret arus Kali Gunting, karena debit air meluap setelah diguyur hujan.

Selain itu, sebelum Zainal berenang sudah dioeringatkan oleh temannya.

“Kalau dari cerita yang saya dapat, anaknya hanyut karena arus sungai deras habis hujan juga kemarin sempat mau meluap airnya. Dan ada temannya yang bercanda, ngomong kalau kamu renang disana ditukar sama beras lho (meninggal),” ujar Imah.

Setelah mengetahui korban hanyut dan tidak terlihat lagi, menurut Imah kelima temannya bergegas mencari warga untuk menceritakan kejadian tersebut.

“Lima temannya itu setelah tahu gitu langsung mencari warga dan laporan dan hingga Rabu (24/3/2021) sore, korban belum ditemukan,” jelasnya.

Salah satu relawan dari PB BPBD Jatim, Ari Raidayanto mengatakan jika pihaknya pada sore ini menghentikan pencarian karena sesuai SOP.

“Korban belum dtemukan dan sesuai SOP pencarian dihentikan, sambil besok kita menunggu Basarnas dari Surabaya. Untuk kendala hari ini mungkin arus saja yang agak kuat, mudah-mudahan besokk arus turun,” pungkasnya.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait