Pandemi Covid-19, Stok Darah PMI Jombang Turun Drastis

Siswojo saat ditemui di kantor PMI Kabupaten Jombang (Foto : Diana Kusuma Negara) 
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Masa pandemic Covid-19,  sejak Maret hingga Agustus ini, memebuat pihak PMI Jombang kelimpungan. Pasalnya, stok darah menurun hingga 50% dibanding sebelum masa pandemi.

Kabid Pelayanan Medis PMI Jombang Siswojo mengakui, jika semenjak pandemi terjadi, stok darah terjadi penurunan.

Baca Juga

“Terjadi penurunan stok darah hingga 50% sejak pandemi Covid-19 melanda. Yakni pada pertengahan bulan Maret disaat pembatasan aktifitas hingga sekarang. Stok darah sangat kurang karena pengaruh pandemi ini, “jelasnya pada kabarjombang.com Kamis (6/8/2020) di kantor PMI Kabupaten Jombang.

Dikatakan, penurunan disebabkan berkurangnya para dermawan pendonor darah di Kabupaten Jombang. Pendonor merasa takut jika ingin mendonorkan darahnya mengingat wabah pandemi masih melanda. Padahal, telah diberikan program sembako untuk mereka yang mau berdermawan.

Menurut Siswoyo, kebanyakan dari pendonor memang takut, karena masih dalam masa pandemi. Padahal juga ada progaram sembako bagi mereka yang melakukan donor darah agar sebagai salah satu kegiatan menarik perhatian pendonor, “terangnya

Jika sebelum pandemi, stok darah mencapai sebanyak1.800-2000 kantong setiap bulan. Namun, sekarang hanya mencapai 1000 kantong perbulan.

Sedangkan stok persediaan darah dikatakan aman jika dalam setiap golongan darah mencapai minimal 75 kantong terutama untuk golongan darah A, B, dan O.

Sementara itu, stok persediaan darah pada Kamis (6/8/2020) hari inipukul 09.38 WIB, tercatat darah golongan A 53, B 54,AB 52, O 95.

Persediaan stok darah ini selalu berubah bergantung dari kebutuhan yang ada. Di masa pandemi ini stok darah akan cepat dibutuhkan, meskipun pendonor sepi kebutuhan tetap ada.

“Stok darah yang ada di masa seperti ini satu hingga dua hari selalu terpakai terus,”ungkap Siswoyo.

Terkait minimnya persediaan stok darah tersebut, Siswoyo mengimbau masyarakat jangan merasa takut untuk mendonorkan darahnya. Karena manfaatnya akan dirasakan banyak manusia.

“Jangan takut datang ke PMI untuk donor darah. Karena protokol dan prosedur untuk pencegahan penularan Covid-19 dilakukan. idak akan tertular Covid-19 dari donor darah, tenang kita selalu jaga protocol kesehatan, petugasnya juga APD lengkap, “pungkasnya.

 

 

 

 

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait