Cara Unik Mahasiswa di Jombang Galang Dana untuk Korban Banjir Bandang Batu

Mahasiswi Jombang melakukan galang dana untuk korban banjir bandang di Batu. KabarJombang.com/M Faiz H/
Mahasiswi Jombang melakukan galang dana untuk korban banjir bandang di Batu. KabarJombang.com/M Faiz H/
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Sejumlah mahasiswa-mahasiswi di Jombang gelar aksi galang dana untuk warga terdampak bencana banjir bandang di kota Batu, Sabtu (6/11/2021) siang.

Galang dana yang dilakukan di setiap traffic light Kebon Rojo Jombang tampak berbeda seperti yang biasanya. Pasalnya sejumlah Mahasiswi ini menjajakan puluhan kopi yang telah dibeli, untuk diberikan terhadap pengendara yang telah menyumbangkan dana tersebut.

Baca Juga

Ketua aksi galang dana, Laily Sa’diyah mengatakan jika sangat memprihatinkan terhadap masyarakat yang terdampak banjir bandang di Kota Batu Malang yabg terjadi pada 4 November 2021 yang lalu.

“Hati kami sangat tersentuh dan ingin sekali untuk membantu. Maka dari itu agar tidak hanya dikira minta-minta dana saja di Jalan, kami berinsiatif untuk membeli kopi untuk diberikan terhadap sebagian pengendara yang menyumbang kepada kami,” ujarnya kepada KabarJombang.com.

Dengan berseragam resmi dari instansi Universitas Hasyim Asy’ari (Unhasy) Jombang, mereka tampak semangat dalam melaksanakan aksi galan dana tersebut. Selain meminta sumbangan, mereka dikatakan juga memberikan penjelasan terlebih dahulu terhadap sejumlah pengendara setempat.

“Kami berikan penjelasan singkat saat meminta bantuan. Untuk memberikan pemahaman apa yang kami lakukan di jalan ini. Mulainya kami sejak pukul 09.00 WIB hingga pukul 13.00 WIB siang nanti,” jelasnya saat ditemui di jalan setempat.

Tak hanya sekali, aksi galang dana tersebut sudah dilakukan dua kali. Sementara untuk pemberian terhadap korban bencana alam, menurutnya akan diberikan secara simbolis pada Minggu (07/11/2021) mendatang.

“Kemarin di daerah Kecamatan Gudo dan Diwek, kalau sekarang sasarannya di kota saja. Alhamdulillah hasil yang kami dapatkan kemarin sekitar kurang lebih 2 juta-an. Insyaallah besok kami akan berikan langsung terhadap korban bencana yang menurut kami sangat membutuhkan bantuan,” katanya.

Donatur Dapat Kopi

Tak hanya dijadikan bahan permintaan, perempuan berusia 21 tahun itu menjelaskan jika para penyumbang sebagian telah diberikan bingkisan kopi. Selain itu, pada akhir acaranya nanti dikatakan akan diadakan doa dan istighosah bersama.

“Nanti sebelum berangkat ke Malang, kami akan melakukan doa bersama yang tujuannya mendoakan para warga yang terdampak bencana dan terhadap para donatur,” ujarnya.

Sementara ia pun berupaya agar, para warga terdampak banjir di Malang terus diberikan sehat dan keselamatan. Selain itu segala keperluannya bisa terpenuhi, mulai dari penyaluran bantuan pemerintah maupun berbagai instansi lainnya.

“Kami pun juga berharap, peristiwa tersebut segera bisa ditangani. Agar mereka para warga yang terdampak bisa beraktivitas kembali dengan normal. Dan setidaknya kejadian itu tidak terjadi di Kabupaten Jombang,” imbuhnya memungkasi.

Ditempat yang sama, salah satu donatur dari pengendara sepeda motor, Saiful mengatakan jika sangat baik yang telah dilakukan oleh sejumlah Mahasiswi setempat.

“Alhamdulillah ya bersyukur, masih ada jalan untuk menyumbang. Dan aksi galang ini sangat baik, karena kami juga diberikan kopi meski tidak banyak. Pada intinya tetap semangat adek-adek, semoga berkah dan orang yang terdampak banjir di sana diberikan kesabaran,” kata pria asal Situbondo, Jawa timur.

Sementara diketahui bahwa, hujan deras yang mengguyur Kota Batu, Jawa Timur pada Kamis (4/11/2021) yang lalu membuat sejumlah titik diterjang banjir. Bahkan, video banjir bandang yang menerjang Kota Batu sempat viral di berbagai media sosial.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait