Menengok Kesibukan Salsa Setelah Tak Lagi di LIDA 2021, Kembali Jadi Penyanyi Panggung

Tangkapan layar penampilan Salsa Jawa Timur tadi malam.  (Daniel).
  • Whatsapp

BANDARKEDUNGMULYO, KabarJombang.com – Setelah terlempar dari ajang Liga Dangdut (LIDA) Indonesiar 2021, Salsa yang mempunyai nama asli Tiara Nur Sa’adah, kembali menjadi penyanyi panggung.

Selain itu gadis asal Dusun Kedungasem, Desa/Kecamatan Bandarkedungmulyo, Kabupaten Jombang, juga membuka usaha kolam renang dan kafe di daerah Kecamatan Lengkong, Kabupaten Nganjuk.

Baca Juga

Salsa hanya mampu bertahan hingga tahap Top 12 LIDA Indonesia 2021.

“Setelah dari audisi, pengen buka usaha, kepikiran buka kafe dan kolam renang itu di rumah kakak,” ujar salsa saat dikonfirmasi KabarJombang.com, Sabtu (3/7/2021).

Selain itu, meski harapannya belum bisa digapai menjadi juara dalam audisi LIDA Indonesia 2021. Salsa tetap mensyukuri semua. Karena baginya sudah merasa senang, dari kepulangannya dari Indosiar sudah menerima pesanan panggung.

“Bersyukur, pas nyampek rumah sudah ada pesanan ini. Jadi meskipun belum menang, menjadi penyanyi tetap menjadi profesiku dan kesenanganku,” jelas Salsa.

Sekali manggung Salsa biasanya mematok tarif mulai Rp 500 ribu.

“Ya itu untuk hajatan kecil-kecilan gitu, ya kadang pendapatnya ditambah kalau ada yang nyawer atau ngasih pas manggung itu. Namun berbeda jika harga jarak manggungnya jauh kadang ya sekitar Rp 600 sampai Rp 700 ribu gitu. Beda lagi kalau untuk konten, sekitar Rp 500-an gitu per lagu,” tuturnya.

Diketahui, perempuan yang baru lulus SMA tahun 2020 itu berharap tetap akan menjadi penyanyi yang berdaya saing dan tidak akan meninggalkan profesinya sebagai penyanyi.

“Meskipun disisi lain usaha kolam dan kafe itu, saya akan tetap berusaha mewujudkan kreativitas dalam seni nyanyi. Agar bisa kembali bersaing atau mengikuti bila ada perlombaan dan audisi lainya. Karena bernyanyi ini sudah menjadi hobi yang paking kusenangi,” kata Salsa memungkasi.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait