WONOSALAM, KabarJombang.com – Kegiatan kelompok 94 Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Surabaya dimeriahkan bersama festival Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) sekaligus pembukaan rest area di Desa Carangwulung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang.
Anugrah Akbar, Ketua Kelompok KKN mengatakan, Kegiatan festival UMKM yang digelar di Dusun Gondang, Desa Carangwulung bertujuan untuk membantu menggali potensi masyarakat sekitar untuk memasarkan produk-produk mereka.
“Kegiatan hari ini yakni kegiatan pameran yang kami bisa bantu untuk memamerkan potensi-potensi masyarakat desa carangwulung baik dari segi budaya maupun produk-produk warga Desa Carangwulung,” ujarnya pada Sabtu (25/62022).
Menariknya, kelompok KKN UPN ini juga membantu masyarakat untuk mengenalkan semua wisata yang ada di Wonosalam dengan cara membuatkan website beserta akun media sosial.
“Kita lebih fokus ke wisata Desa Carangwulung, nanti kita tindak lanjuti dengan membuat website tembusan untuk tembusan pariwisata dan juga akun media sosial wisata Desa Carangwulung,” bebernya.
Tak hanya itu, Kelompok KKN UPN ini juga memberikan edukasi terhadap masyarakat serta membantu dalam memperbaiki infrastruktur yang ada di Desa Carangwulung.
“Dan juga kami bantu untuk perbaikan-perbaikan infrastruktur serta pelatihan-pelatihan dan diskusi kepada masyarakat untuk perencanaan pembuatan pokdarwis,” katanya.
Dirinya berharap, masyarakat Desa Carangwulung tetap menjaga kelestarian desa dan sadar akan keindahan pesona Desa yang masih asri nan sejuk.
“Saya harap masyarakat sadar bahwa di Desa Carangwulung ini masih memiliki pesona yang asri dan sejuk dan juga alami, sehingga dapat menjaga serta memanfaatkan sebagaimana mestinya,” pungkasnya.