Siswa SMK di Jombang Ini, Lahirkan Lukisan Penyejuk Situasi Politik

Foto: Leonanda Nalaransyah, seniman muda asal Jombang dengan 2 karya lukisnya Muak dan The Netral dalam pameran lukis oase di GOR Jombang
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Seorang seniman muda di Jombang, bernama Leonanda Nalaransyah memamerkan hasil karyanya berupa lukisan yang membawakan pesan penyejuk di situasi politik yang memanas. Lukisan tersebut bisa dinikmati dalam pameran lukisan membentang Ijo Abang Oase yang berlangsung dari tanggal 6-10 Desember 2023 di GOR Merdeka Jombang.

Pemuda kelas 12 SMKN 1 Jombang tersebut berhasil menampilkan 2 karya lukis berkonsep doodle art dengan judul muak dan the netral.

Baca Juga

Lewat lukisan pertama yang berjudul muak ia ingin membawakan pesan. Dalam situasi yang panas akhir-akhir ini, dirinya sudah bosan dan ingin melampiaskan rasa kesalnya.

“Ide awalnya di lukisan ini sebenarnya banyak elemen-elemen doodle yang berwarna orange. Kemudian elemen-elemen bewarna biru seolah-olah datang dan menyerang. Jadinya elemen biru hampir mendominasi di lukisan tersebut,” ungkapnya.

“Warna orange menggambarkan kepanasan kemudian dilawan oleh warna biru yang menggambarkan kesejukan membuat rasa kepanasan menjadi kalah dan padam. Dengan menampilkan karakter doodle yang bermacam-macam ada yang mengeluh, pusing, dan sebagainya,” lanjutnya.

Kemudian di lukisan Leo yang kedua berjudul ‘The Netral’. Sesuai dengan judul pameran oase yang artinya penyejuk di tengah tahun politik.

Leo berusaha menampilkan sosok karakter yang netral dan menjadi penyejuk dalam lukisanya. Tidak ke kanan dan tidak ke kiri tapi maju dengan pendirianya sendiri.

“Satu karakter utama di tengah bewarna hijau. Kemudian diapit oleh dua karakter lainya di kanan bewarna biru dan di kiri bewarna merah,” jelasnya.

“Karakter utama yang posisinya ditengah tersebut membawa pesan jadilah dirimu sendiri, ikutilah apa kata hatimu dan tidak usah ikut omongan orang lain,” ungkap seniman muda yang juga peraih top 7 bintang SMA 2022 tersebut. (Kevin Nizar)

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait