JOMBANG, KabarJombang.com – Puluhan pemuda-pemudi tergabung dalam Forum Karang Taruna Kabupaten Jombang dikukuhkan oleh Bupati Hj Mundjidah di Pendopo, Selasa (29/3/2022).
Sekitar 65 pemuda-pemudi secara sah dikukuhkan, dengan Ketua terpilih Junita Erma Zakiyah yang juga sebagai Anggota DPRD Jombang, didampingi Sekretarisnya Ahmad Ulumuddin masa bhakti kepengurusan tahun 2022-2027.
Mengobarkan semangat rekan karang taruna se-Jombang yang dipimpinnya, Junita Erma mengungkapkan untuk siap menjadi garda depan membantu pembangunan di kota santri ini.
“Sebagai pemuda Jombang perlu mulai berperan untuk pembangunan yang ada, mewujudkan visi misi Jombang Berkadang. Jika mulai sekarang aktif, kreatif, dinamais, yakinlah pembangunan di Jombang berlangsung lebih cepat, persiapan untuk Jombang mendatang,” ungkapnya dalam pengukuhan tersebut.
Menurutnya, diperlukan langkah strategis dengan melihat kebutuhan masyarakat dalam sebuah program yang mempunyai nilai manfaat seperti yang dicontohkan dan dapat diteladani dari tokoh-tokoh besar kelahiran Kabupaten Jombang.
“Jombang melahirkan tokoh-tokoh besar yang muncul secara tiba-tiba, namun karena budaya dan aktifitas Jombang sendiri yang luar biasa, hingga terdapat berbagai lembaga dan organisasi dengan peran masing-masing untuk kemajuan dan menjawab kebutuhan masyarakat,” terangnya.
Dalam kesempatan itu pula, Junita Erma memberikan apresiasi kepada pemuda-pemudi dalam Forum Karang Taruna Kabupaten Jombang dari berbagai kalangan yang bersedia mencurahkan segala sumbangsih untuk organisasi di bawah naungan Dinas Sosial ini.
“Kami juga sangat berbahagia, salah satu dari kami berasal dari kelompok difabel, yang ini turut menjadi langkah persatuan dan pemersatu dari semua golongan dan kalangan yang nantinya dengan berbagai program dan kegiatan,” jelasnya.
Kemudian dalam kesempatan yang sama, Bupati Jombang Hj Mundjidah Wahab menyerukan agar Forum Karang Taruna Kabupaten Jombang segera bekerja dengan menentukan program dengan cepat.
“Segera gelar rapat kerja, tidak boleh lama-lama, bulan depan harus segera jalan bersama dengan OPD terkait. Raker juga diundang semua OPD terkait, misal DPMD bagaimana soal dana desa untuk karang taruna. Jadi garda terdepan pemuda di Jombang tidak perlu lama-lama atau nunggu puasa, justru puasa harus bersemangat kerja,” tandas Bupati.
Bupati Mudjidah juga mengucapkan selamat atas pengukuhan Forum Karang Taruna Kabupaten Jombang dengan harapan mampu menjadikan pemuda-pemudi yang aktif dan solutif.
“Selamat atas pengukuhan forum karang taruna Kabupaten Jombang masa bhakti 2022-2027. Segera susun program yang menjangkau hingga ke desa-desa, harus sigap dan pandai menyelesaikan permasalahan,” pungkasnya.
Turut hadir dalam pengukuhan forum karang taruna tersebut Anggota DPR RI Ema Umiyyatul Chusnah, Karang Taruna Provinsi, dan segenap OPD Pemkab Jombang.