WONOSALAM, KabarJombang.com – Sebanyak 614 pengunjung Wana Wisata Sumber Biru Wonosalam, Jombang gagal berlibur dan harus putar balik. Hal itu terjadi lantaran semua obyek wisata tutup akibat perpanjangan PPKM level 4.
“Jumlah pengunjung yang diputar balik pada hari Sabtu 7 Agustus 2020 berjumlah 217 dan pengunjung yang diputar balik pada hari Minggu berjumlah 397 pengunjung,” tutur pengelola wisata Yuli Adi Atmiko pada kabarjombang.com, Senin (9/8/2021).
Miko mengatakan jika selama wisata tutup, terutama pada hari Sabtu dan Minggu ada beberapa petugas yang tengah berjaga di pintu masuk wisata untuk melarang pengunjung yang memaksa untuk masuk.
“Rata-rata pengunjung dari Surabaya, Mojokerto dan Sidoarjo.Di dominasi kendaraan roda 2 dan 4 bernopol L,” tambahnya.
Sedangkan pengunjung yang berasal dari luar kota seperti Surabaya, kata Miko para pengunjung akhirnya beristirahat di depan rumah warga di sekitar pintu masuk Wana Wisata Sumber Biru.