Pagar Tembok SDN  Wonosalam Longsor, Kepala Disdikbud: Segera Tindak Lanjuti

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Jombang, Agus Purnomo. (Dok.KJ)
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com- Terkait longsornya bangunan pagar SDN Wonosalam 3. Pihak Disdikbud Jombang akan segera tindak lanjuti.

“Ya nanti secepatnya kita komunikasikan dengan BPBD Jombang, terkait longsornya bangunan di SDN Wonosalam 3 ini,” ujar Kepala Disdikbud Jombang, Agus Purnomo kepada KabarJombang.com, Selasa (2/2/2021).

Baca Juga

Agus mengatakan, jika bantuan perbaikan bangunan sekolah terdapat kategorinya masing-masing. Sementara yang terjadi di SDN Wonosalam 3 merupakan kategori bencana.

“Jadi, asalkan kategori bencana bisa diperbaiki melalui BPBD nanti,” katanya.

Dikatakan, bantuan tersebut juga harus melewati beberapa prosedur maupun mekanisme. Yakni perlu adanya surat pernyataan bencana yang disertai dengan lampiran kebutuhan material.

“Ada surat penyataan bencana yang dilampiri kebutuhan material, yang tertuang dalam RAB (Rencana Anggaran Biaya),” pungkasnya.

Sebelumnya, Kepala Sekolah SDN Wonosalam 3, Eko Yuliatno mengatakan, kerugian akibat bencana longsor bangunan pagar sekolah ini mencapai Rp 10 juta. Dimana pagar bangunan sekolah tersebut diperkirakan sudah berdiri sejak tahun 2007 yang lalu.

Untuk menindak lanjuti longsornya bangunan pagar tersebut. Pihaknya akan melakukan penyusunan beberapa karung pasir dengan ukuran sekitar 6 x 2 (p x t) meter dan akan mengajukan proposal perbaikan ke Disdikbud Jombang.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait