Inilah Wisata Budaya dan Sejarah di Jombang

Wisata Candi Arimbi di Desa Ngrimbi, Kecamatan Bareng (Foto : Daniel).
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com –  Kabupaten Jombang, memiliki keanekaragaman wisata yang bisa dinikmati masyarakat luas. Sebagai kota santri tak melulu wisata religi saja  yang ditonjolkan. Namun menawarkan wisata lainnya seperti wisata budaya maupun sejarah.

Wisata budaya dan sejarah di Jombang, tentunya memiliki daya tarik sendiri bagi pengunjung ataupun wisatawan. Selain keindahan tentunya ada pembelajaran yang akan diterima.

Baca Juga

Berikut ini rangkuman wisata budaya dan sejarah terpopuler di Kabupaten Jombang, sebagaimana hasil penelusuran  KabarJombang.com.

1. Candi Arimbi

Candi Arimbi merupakan candi beraliran Hindu, peninggalan kerajaan Majapahit yang terletak si Desa Puloasri, Kecamatan Bareng, Jombang. Lokasinya sangat strategis berada di sebelah jalan raya menuju Wonosalam, dan berada di bawah kaki Gunung Anjasmoro.

Candi Arimbi atau yang sering disebut candi Ngrimbi ini menawarkan keindahan relief pada setiap sisi candi. Mirip dengan candi-candi beraliran Hindu lainnya.

Candi ini menawarkan relief tentang kehidupan manusia antara lain sepasangan pria dan wanita yang berada dalam satu gentong, wanita menggendong anak berada disamping pria, pria dengan cangkul, interaksi wanita dengan pria memakai payung serta yang lainnya.

Semakin bertambah nya usia, wisata candi Arimbi ini tidak hanya untuk wawasan sejarah, kebudayaan, dan alam saja. Namun memiliki potensi dan daya tarik tersendiri bagi photografer, tak heran saat ini diikuti kaum milinieal untuk membawa kamera terbaiknya untuk mengambil keindahan Candi.

  1. Sendang Made

Sendang Made merupakan wilayah yang akrab dengan Raja Airlangga pada masa Kerajaan Kahuripan. Sendang Made berada di Desa Made, Kecamatan Kudu, Kabupaten Jombang.  Terletak di lereng pegunungan Kendeng.

Sendang Made yang merupakan salah satu ikon andalan Kecamatan Kudu ini, mengusung wisata budaya dan sejarah petilasaan Kerajaan Airlangga.

Ketika memasuki kawasan ini anda akan disuguhkan dengan pepohanan yang besar dan tua. Dinamakan Sendang Made karena pada lokasi ini terdalam banyak kolam di kompleks peninggalan Kerajaan Airlangga ini.

Ada satu kolam besar yang dinamakan dengan Sendang Gede, Sendang Payung untuk bertapa, Sendang Pegilon untuk kaca mengintai benggala musuh, Sendang Kamulyan untuk penyembuhan, Sendang Drajat untuk kolam mandi raja dan kerabat. Serta yang terkenal adalah Sendang Sinden digunakan untuk mandi para sinden atau dilantik.

3. Wisata Sumberbeji

Wisata budaya dan sejarah Sumberbeji termasuk situs pertirtaan yang baru di temukan di Kabupaten Jombang. Kawasan ini banyak diminati warga karena rasa ‘penasaran’nya. Wisata ini terletak di Dusun Sumberbeji, Desa Kesamben Kecamatan Ngoro.

Wisata Sumberbeji merupakan sebuah Sendang yang berada di tengah hamparan persawahan yang airnya digunakan sebagai saluran irigasi. Ditempat ini terdapat pohon beringin yang besar, selain itu dalam situs kolam atau Sendang ini ditemukan beberapa jaladwara berbentuk makara yang terdiri dari ukiran kepala naga, ukiran belalai gajah, dan arca garuda yang menempel pada pertirtaan.

Selain mengulas sejarah, menengok bentuk pertirtaan dan arca peninggalan. Dikawasan ini pengunjung bisa merasakan angin sepoi-sepoi ditengah persawahan serta dapat menikmati suasana yang asri sekaligus berkumpul bersama keluarga.

Nah, itulah ulasan mengenai wisata budaya dan sejarah yang ada di Kabupaten Jombang, yang bisa menjadi referensi jujugan wisatawan. Namun masih banyak pula situs situs budaya dan sejarah lainnya yang Jombang miliki.

 

 

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait