Seleksi Jabatan Kadis PUPR Jombang Diperpanjang

Peminat Kursi Kadis PUPR Bertambah, Lelang Jabatan di Pemkab Jombang Ditutup
Tim seleksi pendaftaran seleksi JPTP Pemkab Jombang, Akhmad Jazuli.KabarJombang.com/Daniel Eko/
  • Whatsapp

JOMBANG, KabarJombang.com – Seleksi pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) Pemkab Jombang terus bergulir. Setelah pengumuman seleksi administrasi rupanya hanya dua orang yang siap mengisi kursi Kepala Dinas (Kadis) PUPR Jombang.

Tim seleksi JPTP Pemkab Jombang, Akhmad Jazuli mengatakan usai mengumumkan nama-nama yang lolos seleksi administrasi, dari lima Kadis hanya kursi Kadis PUPR Jombang yang kurang dari 3 peserta. Sehingga harus dilakukan perpanjangan.

Baca Juga

“Sudah pengumuman hasil seleksi administrasi ada 29 yang lolos. Pengumuman lolos sudah dilanjutkan dengan perpanjangan untuk kursi Kadis PUPR karena kurang dari tiga orang,” tutur Jazuli kepada KabarJombang.com, Senin (13/9/2021).

Karena belum memenuhi tiga orang, akhirnya dilakukan perpanjangan untuk pendaftaran pengisian Kadis PUPR sampai tanggal 15 September 2021 mendatang. Sementara kursi Kadis lainnya sudah aman.

“Nanti kalau sudah kita perpanjangan, tapi belum ada yang memenuhi tahapan seleksi administrasi atau tidak ada yang mendaftar tetap akan kami laksanakan dengan dua orang itu saja,” ujarnya.

Jazuli mengatakan banyak antusias dari para ASN, namun ada yang tidak lolos seleksi administrasi. Diketahui lowongan jabatan kadis Penanaman Modal dan Pelayanan Satu Pintu (DPMTSP) ada 7 pelamar, kadis Perpustakaan dan Kearsipan ada 12 pelamar.

Kemudian kadis Pertanian ada 5 pelamar, dan kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) ada 3 orang yang lolos seleksi. Dan hanya 2 orang saja pelamar kursi kadis PUPR.

“Seleksi kompetensi dimulai tanggal 15-16 September di Surabaya, ada tahapan wawancara salah satunya dan masih panjang,” ucap Jazuli.

Sekda Jombang ini beharap agar proses seleksi dilakukan dengan sungguh-sungguh agar terpilih pimpinan yang kapabilitas, memiliki kompetensi, dan dapat mengembangkan tugas dengan baik.

Iklan Bank Jombang 2024

Berita Terkait